Konser Band Rock 24 Jam Nonstop Iringi Pergantian Tahun
- VIVA / Daru Waskita (Yogyakarta)
VIVA – Ribuan wisatawan mulai memadati kawasan Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul untuk merayakan pergantian tahun 2017 ke 2018. Suasana pergantian tahun di kawasan Pantai Selatan Yogyakarta ini semakin meriah dengan adanya pentas band rock yang bertajuk Bantul Rock Session 2017.
Tak tanggung-tanggung, puluhan band rock asal Yogyakarta tampil dari Minggu siang 31 Desember 2017 hingga malam pergantian tahun 2017 bahkan akan berlangsung hingga menjelang matahari terbit. Ribuan wisatawan memadati sekitar panggung tempat puluhan band asal Yogyakarta menunjukkan kebolehannya bermain musik rock.
"Ini momentum bagi Pemkab Bantul untuk bangkitnya wisata usai bencana tanah longsor dan banjir beberapa waktu yang lalu," ujar Yuda PW, Sekretaris Komisi B DPRD Bantul yang membidangi pariwisata, Minggu malam 31 Desember 2017.
Bantul Rock Session 2017 ini sengaja digelar di malam pergantian tahun yang sebelumnya pada Sabtu malam 30 Desember 2017 group NDX juga sudah memeriahkan Pantai Parangkusumo bersamaan dengan peresmian logo Pantai Parangkusumo. "Jadi ini merupakan rangkaian menuju malam pergantian tahun," ujarnya menambahkan.
Malam pergantian tahun juga menjadi berkah tersendiri bagi para pemilik hotel kelas melati di kawasan Pantai Parangtritis yang hampir semua kamar yang ada penuh dengan tamu. "Ini sudah penuh semua kamarnya," ujar Ali Joko Sutanto, pemilik Hotel Widodo.
Dia mengakui, banyak pemilik yang menaikkan tarif hotelnya bahkan hingga 100 persen dan tetap saja laku. "Ada yang harian tarifnya hanya Rp150 ribu kini naik menjadi Rp300 ribu," ucapnya. (mus)