Dampak Siklon Cempaka, Gunungkidul Dikepung Banjir
- VIVA.co.id/ Daru Waskita (Yogyakarta)
VIVA – Hujan yang mengguyur Yogyakarta sejak tiga hari terakhir sebagai dampak dari siklon tropis Cempaka mengakibatkan sejumlah wilayah di Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta dikepung banjir. Padahal, selama ini tak pernah terjadi banjir yang meluas di bumi Handayani tersebut karena kontur daerahnya yang berbukit-bukit.
Pelaksana Tugas (Plt) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY, Krido Suprayitno menyampaikan, di Kabupaten Gunungkidul curah hujannya jauh lebih tinggi dibanding daerah lain di Yogyakarta. Yakni mencapai 200 mm yang mengakibatkan banjir tak kurang di 20 titik.
"Fenomena siklon tropis Cempaka dengan curah hujan tertinggi terjadi Gunungkidul," ucapnya, Rabu 29 November 2017.
Hujan dengan intensitas tinggi tersebut, kata Krido, menyebabkan banyak cekungan yang ada di daerah Gunungkidul akhirnya memunculkan genangan dan meluap ke sungai, sehingga menimbulkan banjir.
"Ini fenomena cukup menarik karena beberapa bulan sebelum datang siklon tropis Cempaka, droping air bersih masih dilakukan, namun kini banjir justru terjadi," ujarnya.