Jalan Penghubung Bengkulu-Lampung Putus
- USGS
VIVA.co.id – Aktivitas transportasi dari Provinsi Bengkulu menuju Lampung atau sebaliknya putus total usai sebuah jembatan penghubung ambrol diterjang bencana banjir, Kamis, 12 Oktober 2017.
Putusnya akses transportasi di Jalur Lintas Barat Sumatera ini dipastikan akan membuat mobilitas antardua provinsi ini cukup terganggu.
Sejauh ini, dari informasi di lapangan dilaporkan sejumlah kendaraan roda empat dari Bengkulu kini banyak tertahan di beberapa tempat lantaran tidak bisa melintas di Jalinbar.
"Mereka banyak tertahan di kantong parkir rumah makan," ujar seorang warga.
Diketahui, putusnya jembatan penghubung ini terjadi di kawasan Pekon Mandiri, Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung.
Penyebab utama adalah terjadinya banjir akibat hujan deras yang telah turun sejak Rabu, 11 Oktober 2017.Â
Kini, seluruh kendaraan yang hendak menuju ke Bengkulu atau dari Bengkulu menuju Lampung diimbau untuk tidak melintasi Jalinbar. Namun, pengendara dapat melintasi jalur tengah yakni melalui kawasan Liwa atau Lampung Barat.
Herliyanto/Lampung