Kecelakaan Tinggi, Menhub Dorong Aturan Kendaraan Roda Dua
- VIVA.co.id/Syaefullah
VIVA.co.id – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan akan terus meningkatkan kerjasama dengan Polri dalam peningkatan keselamatan lalu lintas. Salah satu yang menjadi cacatan adalah tingginya angka kecelakaan transportasi kendaraan roda dua.
Bagi Budi, masih tingginya angka kecelakaan kendaraan roda dua tentu masih menjadi PR besar bagi pemerintah untuk bisa menurunkannya. Fokus ke depan yaitu keselamatan lalu lintas dengan menertibkan kendaraan roda dua alias sepeda motor melalui aturan yang legal.
"Jadi satu, pasti kita akan membedah lagi hal-hal yang sifatnya legal. Legal ini harus dilihat lagi, contohnya kan roda dua, itu kan harus dibahas. enggak mungkin kami harus melakukan sendiri. Kami harus sama-sama Polri sama-sama DPR harus membahas, jadi itu sebagai contoh (kerjasama)," kata Budi di kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Minggu 20 Agustus 2017.
Dia menambahkan bentuk konkret peningkatan keselamatan lalu lintas adalah meningkatkan kerjasama silang antara Kemenhub dan Polri. Kerjasama ini harus ditindaklanjuti secara nyata. Â
"Dan yang ketiga adalah tindak lanjut dari apa-apa yang kita sampaikan. Kalau ini ada suatu gap, saya ngomong apa, polri bisa benerin apa, tapi juga kalau hatinya udah sama, pikirannya udah sama, ini jalannya padu sekali," ujar dia.
Di tempat yang sama, Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan bahwa pihaknya kini sangat bersemangat untuk menciptakan arus transportasi yang baik mulai dari darat, laut hingga udara.
"Karena Pak Menteri energinya besar sekali dan idealisme luar biasa. Ini jujur saya, kalau seandainya mungkin ada sosok yang lain yang tidak ingin merangkul kita dan kemudian menjaga jarak sektoral," tutur Tito.
Ia menjelaskan, pada ujungnya ini diyakini akan memberikan hasil yang baik bagi rakyat Indonesia. Kerjasama yang terjalin baik dengan Kemenhub menurut Tito, sudah terbukti pada keberhasilan penyelenggaraan angkutan mudik pada lebaran tahun ini.
"Jadi dengan sama-sama kita memiliki idealisme, makanya kita kompak dan beliau ini memang saya anggap seperti kakak saya sendiri. Dan apapun yang dikerjakan beliau pasti akan saya dukung sepenuhnya demi kepentingan publik," jelasnya.