Panglima TNI: Tidak Etis Kalau Saya Mimpi Jadi Presiden

Panglima TNI
Sumber :
  • VIVA.co.id/Istimewa

VIVA.co.id – Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo seringkali digembar-gemborkan bakal menjadi calon Presiden Republik Indonesia. Mengenai isu ini, dia akhirnya buka suara. Gatot menilai, isu dirinya menjadi calon presiden RI adalah wacana yang tidak etis.

Penglima Blak-blakan Penyebab Bentrok Prajurit TNI dengan Warga di Deli Serdang

"Loh saat ini saya kan sekarang (menjabat) Panglima TNI. Kalau saya bermimpi menjadi presiden tidak etis," kata Gatot di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat sore 21 Juli 2017.

Gatot membantah keras kabar mengenai isu bakal dijadikan calon presiden. Bahkan untuk saat ini, Gatot tidak sama sekali bermimpi untuk menjabat sebagai orang nomor 1 di Indonesia. Begitu juga menjabat sebagai wakil presiden mendampingi Jokowi di Pemilu 2019 yang akan datang.

Panglima TNI Sebut Sudah Petakan Ada 4 Provinsi Rawan di Pilkada 2024, di Mana Saja

"Komandan saya, pimpinan saya, itu adalah presiden dan wapres kemudian saya juga akan melangkahi wapres, tidak etis kan," ujarnya.

Selain itu, Gatot juga menegaskan bahwa isu ingin mencalonkan diri pada pilpres 2019 adalah kabar bohong dan tidak benar. Gatot pun menegaskan, dia tidak pernah mengeluarkan pernyataan sedikit pun mengenai niatnya maju dalam bursa kandidat Presiden dan wakil Presiden.

17 Jenderal TNI Naik Pangkat Satu Tingkat Lebih Tinggi, Ini Daftar Namanya

"Kalo hoax seperti itu (isu soal maju Capres) ditanggapin capek saya tiap hari jawabin wartawan kan," ujarnya

VIVA Militer: Menhan RI Sjafrie bersama Menkomdigi, Kabin, dan Panglima TNI

Menhan Sjafrie, Menkomdigi, Kepala BIN, dan Panglima TNI Gelar Rapat Perangi Judi Online

Data PPATK menyebutkan 97 ribu personel TNI dan Polri terlibat judi online.

img_title
VIVA.co.id
12 November 2024