Guguran Lava Gunung Sinabung Capai 1 Kilometer

Aktivitas erupsi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo Sumatera Utara
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Tibta Peranginangin

VIVA.co.id – Aktivitas erupsi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo Sumatera Utara meningkat lagi. Tercatat telah terjadi dua kali letusan disertai semburan abu vulkanik pada, Kamis, 20 Juli 2017.

Gunung Sinabung Erupsi Dua Kali Hari Ini, Lontarkan Abu Vulkanik

Laporan pos Pengamatan Gunung Api Sinabung, letusan pertama terjadi pada pukul 07.20 WIB dengan tinggi semburan abu vulkanik mencapai 3.500 meter. "Erupsi ini disertai guguran lava sejauh 1.000 meter," ujar Armen Putra, Ketua Pos.

Erupsi berikutnya terjadi pada pukul 11.30 WIB dan menyemburkan abu vulkanik hingga setinggi 2.200 meter. Namun letusan ini tidak menimbulkan guguran lava.

Erupsi Gunung Sinabung, Hujan Abu Vulkanik Terasa Hingga Binjai

"Tadi juga sempat terjadi gempa dengan waktu 256 detik dengan kondisi angin sedang arah ke Timur-Selatan," ujar Armen.

Atas itu, untuk mengantisipasi dampak letusan, warga diingatkan untuk menghindari zona merah dengan radius 7 kilometer dari Gunung Sinabung.

Gunung Sinabung Erupsi, Abu Vulkanik hingga ke Medan
Mensos Risma melihat langsung masyarakat yang berdampak letusan Gunung Sinabung

Mensos Dorong Warga Terdampak Letusan Gunung Sinabung Kembangkan Usaha

Mensos memotivasi masyarakat agar mereka berinisiatif meningkatkan pendapatan. Ia meminta kepada masyarakat untuk tidak menyerah kepada nasib.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2021