Pemanjat Kelapa Tak Berani Turun Lagi, Ada?
- VIVA.co.id/Facebook @BPBD Banyumas
VIVA.co.id – Bagaimana jadinya, ketika seorang pemanjat kelapa justru tak berani turun lagi ke tanah?
Kejadian inilah yang terjadi di Desa Pasinggangan Kabupaten Banyumas Jawa Tengah. Cerita kocak bercampur menegangkan ini menimpa Ruswanto. Pria berusia 60 tahun yang selama ini memang sudah rutin memanjat kelapa.
Namun, entah mengapa pada Senin lalu, 17 Juli 2017, tepatnya pada pukul 16.30, pria gaek berbadan ceking ini tiba-tiba hilang mental untuk turun lagi ke bawah dari pohon kelapa setinggi 10 meter yang dipanjatnya.
Alhasil, Ruswanto terpaksa bertahan di atas pucuk pohon kelapa hingga kemudian waktu magrib tiba. Ruswanto yang ketakutan di atas pohon kelapa diketahui oleh anaknya Rofik (20).
Ia pun berteriak meminta tolong bahwa dirinya tidak bisa turun dari pohon. "Saksi (Rofik), kemudian meminta tolong lagi ke warga sekitar untuk mengamankan Ruswanto dengan menggunakan sarung dan tali dadung lalu dikaitkan lagi di pohon kelapa," tulis laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banyumas, dikutip Rabu 19 Juli 2017.
FOTO: Ruswanto (60) usai dievakuasi dari atas pohon kelapa setelah lebih dari tiga jam terjebak, Senin (17/7/2017)
Setelah itu, baru kemudian warga kemudian melaporkan kasus itu ke BPBD setempat. Dan, tepat pada pukul 20.55, akhirnya Ruswanto bisa dievakuasi dari atas pohon kelapa. "Dievakuasi menggunakan teknik vertical rescue."
Penasaran bagaimana proses evakuasi si pemanjat kelapa yang tak berani turun lagi? Simak video berikut:
Menurut anda apakah wajar orang suka naik tapi tidak mau turun? Kisah penderes kelapa yang takut turun dan dievakuasi BPBD Banyumas. pic.twitter.com/LJgRf063QK
— Sutopo Purwo Nugroho (@Sutopo_BNPB) 18 Juli 2017