Obama Masuk Hotel, Jalan Kawasan HI Sempat Ditutup

Kawasan Jalan Sudirman ditutup sementara saat Barack Obama melintas.
Sumber :
  • Ade Alfath

VIVA.co.id – Pihak kepolisian menutup jalan di kawasan Jalan Sudirman dan Bundaran HI saat rombongan mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama melintas. Obama menuju Hotel Mandarin Oriental, Jakarta Pusat, tempat dia menginap selama berada di Jakarta.

Warga Indonesia di AS Ikut Waswas Jelang Pelantikan Joe Biden

Pantauan VIVA.co.id di lapangan, rombongan mobil presiden AS ke-44 itu tak terlalu panjang. Hanya dikawal oleh beberapa mobil di barisan depan dan belakang. Obama bersama rombongan tiba di Hotel Mandarin Oriental sekitar pukul 17.15 WIB. Pengamanan di sekitar hotel juga diperketat, dan dijaga personel Brimob.

Sebelumnya, Obama bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Bogor. Obama diajak naik mobil golf oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat, 30 Juni 2017. Obama sebelumnya berlibur ke Yogyakarta bersama keluarganya.

Barack Obama Klaim AS Kini Lebih Terpecah-Belah

Obama yang berpakaian santai dengan kemeja biru muda serta celana panjang bahan berwarna hitam tiba tepat waktu di Istana Bogor, pada pukul 15.30 WIB. Jokowi yang memakai pakaian khasnya, kemeja putih dengan lengan digulung serta celana bahan hitam segera menyalami begitu Obama keluar dari mobil yang mengantarnya.

Terlihat juga Ibu Negara, Iriana, beserta anak ketiga Jokowi, Kaesang, menyambut Obama. Jokowi, Obama, dan Iriana, lantas berjalan bersama menaiki tangga memasuki Istana Bogor. Mereka bercakap-cakap sepanjang berjalan di ruangan koridor.

Barack Obama Sebut Tuduhan Kecurangan Pilpres AS Lemahkan Demokrasi

Jokowi kemudian mengantar Obama menandatangani buku tamu Istana. Setelah itu, keduanya berjalan menuju halaman dalam Istana. Jokowi, Obama, dan Iriana, menikmati pemandangan asri halaman Istana sambil berbincang akrab.

Obama diajak berkeliling dan Jokowi yang mengemudikan sendiri mobil golf. Obama duduk di sebelah kanan dan tidak ada orang lain yang menumpang di mobil itu. Hanya sejumlah personel Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) berjalan di sekeliling mobil untuk menjaga keduanya.

Sebelum mobil berjalan, Obama terlihat menepuk akrab punggung Jokowi. Mobil kemudian melaju mengantar keduanya bersantap di Grand Garden Resto and Cafe Kebun Raya Bogor.

Patrick Semasky/REUTERS

Resmi Dilantik, Joe Biden Serukan Persatuan dan Akhiri Perang

Dalam pidatonya, Joe Biden mengatakan demokrasi sangat berharga, tapi juga rapuh. AS sedang menghadapi saat yang penuh ujian.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2021