Banyak Pejabat Mulai Sadar Laporkan Bingkisan Lebaran

Parsel Lebaran.
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVA.co.id – Komisi Pemberantasan Korupsi menyatakan jumlah pemberian parsel atau bingkisan sebagai bentuk gratifikasi kepada pejabat negara tiap tahun terus menurun. 

Beli Parsel, Sisca Kohl Habiskan Rp100 Juta, Apa Isinya?

Itu lantaran telah dikeluarkan surat edaran dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yang melarang setiap Pegawai Negeri Sipil menerima bingkisan terkait jabatannya. 

"Parsel sudah turun jauh. Tren dari gratifikasi di laporan KPK itu justru terkait dengan pelayanan," kata Direktur Gratifikasi KPK, Giri Suparapdiono, saat diskusi di kantor ICW, Jakarta Selatan, Kamis 8 Juni 2017. 

Tradisi Kirim Hampers Lebaran, Perlu Dibalas Gak Sih?

Meski tren penerimaan bingkisan tersebut menurun, namun dia mengingatkan laporan yang diterima terkait gratifikasi terus meningkat. 

Ia mencatat, empat tahun terakhir banyak pejabat melaporkan gratifikasi pemberian barang kepadanya baik itu terkait jabatan atau pemberian secara cuma - cuma. 

5 Ide Parsel Anti Mainstream untuk Lebaran

"Semakin tinggi jabatan seseorang semakin sadar. Tahun 2013 KPK terima Rp1,6miliar, 2014 Rp2,6 miliar dikembalikan negara. Tahun 2015 Rp2,65 miliar, tahun lalu (2016) Rp14,8 miliar. Bahkan tahun ini bulan kelima berhasil Rp108,3 miliar berhasil mengembalikan gratifikasi kepada negara," ujarnya. (ren)
 

Parcel Jelang Lebaran

Silaturahmi Aman Jelang Lebaran, Intip 5 Inspirasi Parsel Ramadhan

Berkirim parsel merupakan salah satu cara untuk menjaga tali silaturahmi dengan orang terdekat secara aman di tengah pandemi

img_title
VIVA.co.id
30 April 2021