Dari Foto Tanpa Busana Firza ke Penganiayaan Akpol

Setelah memeriksa tersangka Firza Husein, tim penyidik Polda Metro Jaya juga akan memeriksa Fatimah Husein Assegaf alias Kak Ema.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta

VIVA.co.id – Kabar soal foto tanpa busana Firza Husein dan kasus penganiayaan taruna akademi kepolisian di Semarang, Jawa Tengah, menjadi kabar hangat dalam sepekan lalu.

Firza Husein, perempuan asal Palu keturunan Arab yang menjadi tersangka kasus rencana makar bersama sejumlah tokoh pada Desember 2016 lalu, ternyata terbelit juga dengan kasus konten pornografi.

Tangkapan layar situs baladacintarizieq

Mantan Ketua Yayasan Solidaritas Sahabat Cendana ini bahkan telah ditetapkan tersangka atas kepemilikan foto telanjang yang beberapa waktu lalu beredar di laman situs baladacintarizieq.com dan sejumlah jejaring sosial.

"Dia membuat ketelanjangan yang ditontonkan kepada orang banyak," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, Rabu, 17 Mei 2017.

Berikut sejumlah artikel berkaitan dengan kasus yang membelit Firza Husein:

Baca:

Kekerasan Taruna Akpol
Muhammad Adam, seorang taruna Akademi Kepolisian di Semarang, Jawa Tengah, tewas mengenaskan usai dianiaya 14 orang seniornya. Taruna tingkat II ini meninggal akibat kekurangan oksigen di paru-paru lantaran dipukul oleh para seniornya.

Dari kesaksian sejumlah taruna, saat kejadian pada Kamis, 18 Mei 2017, Adam bersama Taruna Angkatan II dipukuli dengan cara kepala di bawah dan kaki di atas.

Danpuspom Sebut 45 Prajurit TNI Diperiksa Terkait Penyerangan Warga di Deli Serdang

Taruna Akademi Kepolisian (Akpol)

Lalu ramai-ramai para seniornya memukuli. Adam sempat mengeluh kesakitan dan meminta dihentikan. Namun nahas, ia malah mendapat lagi lima pukulan di dada.

Kasus Siswa Dipaksa Sujud Menggonggong di Surabaya Berujung Damai, SMAK Gloria Tetap Polisikan Pelaku

Adam pun pingsan. Meski sempat dilarikan ke RS Akpol, namun sia-sia, Adam akhirnya tetap tewas, setelah sejam dianiaya. Dokter menyatakan ia kekurangan oksigen akibat bekas pukulan benda tumpul di paru-paru.

Akibat ini, sebanyak 14 orang Taruna menjadi tersangka penganiayaan yang menyebabkan kematian.

Detik-detik Suami Aniaya Istri secara Sadis di Bekasi, Ditendang hingga Disundut Rokok

Berikut sejumlah laporan perihal kematian Taruna Angkatan II tersebut:

Baca:
Kasus Tewasnya Taruna Akpol, 14 Senior Jadi Tersangka
Terungkap, Cara Senior Aniaya Taruna Akpol Hingga Tewas
Taruna Akpol Mati Lemas akibat Penganiayaan Senior

Kapolsek Kronjo AKP Dedi Ruswandi saat cek kondisi korban

Polisi Cek Kondisi Anak 9 Tahun Usai Dianiaya dan Dipaksa Minum Miras oleh 4 Pria di Tangerang

Saat ini, korban sudah dalam pengasuhan orang tua.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024