Dikira Pencuri, Polisi Bengkulu Tembak Anak Sendiri

Ilustrasi garis polisi.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Bagas Alvravigo, tewas di tangan ayahnya sendiri Aipda Bekti Sutikno, setelah peluru dari senjata api meletus di bahu kanan bocah berusia 14 tahun tersebut.

Pengadilan Tinggi Jakarta Tetap Vonis Mati Panca Darmansyah terkait Kasus Pembunuhan 4 Anak Kandung

Dugaan sementara, penembakan ini terjadi lantaran Aipda BS curiga ada pencuri di rumahnya pada Rabu dinihari, 26 April 2017, di Jalan Sumatera Kelurahan Sukamerindu Kota Bengkulu.

Nasib tak dapat ditolak, Bagas yang saat kejadian bermaksud hendak masuk ke dalam rumah, justru limbung setelah peluru milik ayahnya meletus.

Prabowo Bagikan Video Momen Keakraban Pembicaraan via Telepon dengan Presiden Trump

"Jasad anak korban sudah dibawa ke RS untuk autopsi," kata Camat Sungai Serut Ahmad Khusnul.

Sejauh ini, pascakejadian, Kepolisian Resor Kota Bengkulu masih menunggu kedatangan tim dari Mabes Polri untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Ditangkap, Begini Pengakuan Pembunuh Wanita yang Ditemukan Tewas di Kolong Kasur Hotel Semarang

"Autopsi kita serahkan ke Mabes Polri," kata Kapolres Kota Bengkulu AKBP Ardian Indra Nurinta. (hd)

Rovesca Gromiko-Fery Yustika Riza

Tim Inafis saat menunjukkan jasad wanita terbungkus kasur di Tangerang.

Polisi Pastikan Jasad Wanita Terbungkus Kasur Korban Pembunuhan, Identitas Terungkap

Berdasarkan bukti forensik adanya luka dan bengkak bekas cekikan di daerah leher korban.

img_title
VIVA.co.id
12 November 2024