Jokowi Ngakak Lihat Iriana Akting Pacaran dengan Siswa SMA

Ibu Negara Iriana dan Ibu Mufidah Kalla sosialisasi bahaya narkoba di Solo
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Agus Rahmat

VIVA.co.id – Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla, didapuk menyosialisasikan  bahaya narkoba, pornografi, dan kekerasan terhadap anak di hadapan 1.800 pelajar di GOR Manahan Kota Surakarta, Jumat, 21 April 2017.

Jokowi Ngevlog dan Jalan-Jalan Sama Cucu Naik MRT, Sempat Dihentikan Warga karena...

Iriana lantas mensimulasikan orang pacaran. Ia meminta seorang siswa laki-laki yang berperan menjadi pacarnya. "Peragakan saya menjadi pacar kamu," kata Iriana.

Fransdito asal SMKN 8 Surakarta yang mendapat tugas sebagai pacar Ibu Negara langsung gemetaran. "Waduh saya ndredek (grogi) Bu," kata dia ketakutan karena harus berperan menjadi pacar Ibu Negara. Aksi ini membuat ribuan orang tertawa.

Prabowo Minta Menteri Tidak Ragu Copot Anak Buah yang Bikin 'Ribet' Rakyat

"Ngapunten nggih Pak (Jokowi)," ujar dia menengok ke Presiden Jokowi yang duduk di sebelah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Jokowi tak kuasa menahan ketawa, begitu juga Ganjar.

Memulai percakapan layaknya antar pacar, duduk di panggung. Percakapan ringan, di mana Iriana dicontohkan sebagai pengguna narkoba. "Sayang, kamu kok akhir-akhir ini lemes-lemes ada apa sayang," kata Fransdito ke Iriana. 

Iring-iringan Jokowi Lewati Dukuh Atas, Warga Teriak: Terima Kasih Pak Jokowi

Spontan Jokowi tak kuasa menahan tawa. Begitu juga ribuan siswa yang memadati GOR. Iriana mengatakan sedang tidak memiliki uang. Fransdito juga menanyakan kenapa matanya merah dan lebih sering tidur.

"Lho kok tahu aku tidur," kata Iriana saat berakting.

"Kan kalau aku BBM centang terus," ujar Fransdito spontan. 

Jokowi terus tertawa menyaksikan adegan ini.

"Aku kan enggak punya pulsa. Uangnya habis buat beli..," kata Iriana, sebelum menyelesaikan perkataannya dipotong oleh Fransdito. "Buat beli make up ya," ujarnya.

Lantaran dinilai sukses memerankan adegan menjadi pacar Ibu Negara Iriana, siswa tersebut lantas mendapatkan sebuah sepeda. Ia kemudian menghampiri Jokowi dan mencium tangan mantan Wali Kota Solo itu.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya