Buru 9 Teroris di Poso, Operasi Tinombala Diperpanjang
- VIVA.co.id/Abdullah Hamann
VIVA.co.id – Operasi Tinombala di Poso, Sulawesi Tengah diperpanjang. Perpanjangan ini dilakukan guna mengejar sembilan anggota Mujahidin Indonesia Timur (MIT) yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) kasus tindak pidana terorisme. Operasi Tinombala akan diperpanjang mulai Selasa besok sampai tiga bulan mendatang.
Kapolres Poso AKBP Bogiek Sugiyarto menjelaskan, Operasi Tinombala di Poso awalnya akan berakhir hari ini, Senin, 3 April 2017. Untuk jumlah pasukan yang dilibatkan akan tetap sama.
“Perpanjangan operasi ini untuk melanjutkan pengejaran terhadap Sembilan anggota MIT yang masih bersembunyi di hutan Poso,” kata Bogiek kepada VIVA.co.id, Minggu, 2 April 2017.
Bogiek menjelaskan, lebih dari 500 personel pasukan tambahan telah tiba di Poso pada Sabtu pagi, 1 April 2017. Tugas pasukan ini nanti akan diturunkan di posko Operasi Tinombala dan langsung digeser ke titik penempatan masing-masing.
Sebelumnya, pada pertengahan Maret lalu, Assops Kapolri Irjen Pol Unggung Cahyono telah melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan operasi tinombala di Poso. Evaluasi yang dilakukan di posko induk operasi tinombala di Mapolres Poso itu melibatkan pelaksana operasi TNI dan Polri.
Menurut Unggung, Operasi Tinombala selanjutnya adalah operasi kewilayahan dengan jumlah personel sama dengan pelaksanaan operasi sebelumnya.
“Tidak ada tambahan pasukan. Jumlahnya tetap sama karena ini adalah operasi kewilayahan,” ujar Unggung. (mus)