Siapa Manusia Kerdil yang Muncul di Hutan Aceh

Potongan video yang menampilkan sosok mahluk kerdil tak berbaju membawa kayu yang mengejutkan pengendara motor trail di hutan Aceh
Sumber :
  • VIVA.co.id/youtube

VIVA.co.id – Hampir sepekan ini, jejaring sosial dihebohkan dengan sebuah video singkat yang menampilkan kemunculan sosok manusia kerdil tanpa baju di pedalaman hutan Aceh.

Sosok misterius itu tertangkap kamera perekam milik salah seorang pengendara motor, yang sedang bermain di jalur hutan. Ketika itu, iring-iringan motor trail sempat terhenti, lantaran ada salah satu rekan mereka yang terjatuh.

Ternyata, pengendara itu berusaha menghindari sosok manusia kerdil tengah membawa sebuah benda mirip kayu yang berukuran panjang. Seorang pengendara pun berinisiatif mengejar sosok mahluk tersebut dengan motor. Namun, larinya begitu cepat dan langsung menghilang di semak belukar.

Dari rekaman video yang beredar di jejaring sosial Youtube, netizen memastikan bahwa itu adalah sosok manusia. Di mana, dalam video itu ia terlihat tidak mengenakan baju dan berlari menghindari kejaran pengendara motor.

“gue pernah nonton ' Finding Bigfoot ' Amerika .. mereka ke sumatra , kalau gak salah ke bukit barisan , jauh dari kawasan G.kerinci .. mereka bilang banyak warga di sana yang melihat sosok manusia purba namun pendek .. orang2 di sana menamai nya ' Oran Pendek ' . mereka bilang ' Oran Pendek ' ini banyak di laporkan oleh penduduk yang tinggal jauh di desa atau di dalam hutan di daerah Prov.aceh , Sumut , hingga Bengkulu .. tiap daerah menyebut makhluk ini berbeda-beda namun kebanyakan penampakan,” tulis salah satu akun pengguna Youtube, @nur alim

Sejak video ini beredar, ia pun langsung menjadi percakapan. Baik itu di kalangan netizen hingga sejumlah media, termasuk beberapa media asing ikut menyoroti kemunculan sosok yang disebut mereka sebagai Hobbit tersebut.

Hingga kini, siapa sosok manusia kerdil tak berbaju yang mengejutkan pengendara motor trail di Aceh tersebut masih misteri.

Beberapa mengaitkannya dengan Suku Mante, yakni masyarakat asli pedalaman hutan Aceh yang konon masih berada di dalam hutan.

Suku Mante sudah menjadi keyakinan, sekaligus legenda di Aceh. Mereka adalah sosok kelompok manusia yang hidup di dalam hutan dan menjauh dari kehidupan umumnya.

Penyiar Radio di Banda Aceh Ditemukan Meninggal di Kamar Kos

Kepercayaan warga, suku Mante umumnya tinggal di gua dan celah gunung, atau di alur-alur sungai, atau lembah. Mereka hidup berkelompok dan berpindah-pindah. Sehingga, sangat sulit dideteksi. Meski begitu, cukup banyak saksi mata yang pernah melihat dan menemui suku Mante.

Cak Imin Harap Kerja Sama Koalisi Perubahan Berlanjut di Pilkada Aceh

Hikayat Orang Pendek

Di Pulau Sumatera, sejak lama sudah menjadi cerita turun temurun mengenai kelompok manusia yang masih bertahan di dalam hutan untuk hidup.

Pengungsi Rohingya Tetap Dibantu tapi RI Perhatikan Kepentingan Nasional, Menurut Kemenkumham

Umumnya, hikayat kelompok manusia yang tinggal di dalam hutan ini disebut dengan Orang Pendek. Meski ada juga penyebutan lain di beberapa daerah. Mante salah satunya, seperti penyebutan di Aceh atau Anak Dalam atau Kubu di Jambi dan Bengkulu.

Seorang peneliti Inggris, Debby Martyr, yang memang meneliti Orang Pendek di Sumatera, khususnya kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) sejak tahun 1989, dalam sebuah laporannya membenarkan memang ada sosok mahkluk yang menyerupai manusia, namun juga bukan hewan seperti Orangutan, Gorila, atau Kera.

"Tidak terlihat seperti binatang. Dia berjalan agak seperti manusia," kata Debby dikutip dalam laporannya, The Other Orang, yang dirilis pada 1993.

Baca Juga:

“Orang Pendek” Sumatera: Manusia atau Kera?

“Saya Dua Kali Melihat Orang Pendek”

Debby juga mewawancarai sejumlah saksi mata, dari catatannya dilaporkan bahwa Orang Pendek memiliki tinggi antara 85-90 sentimeter. Tubuhnya dipenuhi rambut keabu-abuan.

Lalu, mereka juga memiliki bahu lebar dengan otot dada yang terlihat kekar. Tak cuma itu, beberapa warga yang pernah melihat mengaku sosok ini juga dikenal kuat, mereka bisa mematahkan pohon kecil dan rotan.

Beberapa lainnya mengaku pernah melihat, jika sosok ini marah, ia menyeringaikan giginya untuk menakut-nakuti. Lalu, kembali ke penampakan video yang beredar di pedalaman hutan Aceh? Betulkah itu sosok Orang Pendek, atau Suku Mante? (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya