Pemerintah Terus Tunggu Pencairan Dana Korban Crane
- VIVA.co.id/Bobby Andalan
VIVA.co.id – Menteri Luar Negeri, Retno Lestari Priansari Marsudi, menegaskan jika pemerintah tak pernah tinggal diam menunggu atas ganti rugi korban crane di Arab Saudi. Secara intensif, Retno melanjutkan, pemerintah terus melakukan upaya terbaik agar para korban mendapatkan hak kompensasi atas peristiwa memilukan tersebut.
"Jadi gini, saya sudah sering sampaikan jika penanganan korban crane itu kita lakukan secara terus menerus," kata Retno di Kuta, Bali, Minggu 12 Maret 2017.
Melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia di Arab Saudi, Retno mengaku pemerintah terus mendorong agar para korban mendapatkan hak yang harus mereka terima. "KBRI kita terus melakukan komunikasi dengan otoritas Arab Saudi," ujarnya.
Retno mengaku komunikasi mengenai kompensasi korban crane dengan otoritas Arab Saudi menunjukkan kemajuan. Saat ini pemerintah tengah menunggu proses pencairan dana kompensasi korban crane.
"Ada kemajuan dan sekarang kita sedang menunggu pencairan dari dana untuk korban crane tersebut," tutur Retno.