GMBI Nonaktifkan Kapolda Jabar Sebagai Pembina

Irjen Anton Charliyan
Sumber :
  • Tribrata

VIVA.co.id – Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) hari ini, 21 Januari 2017, resmi menonaktifkan pembina mereka, Irjen Polisi Anton Charliyan yang kini menjabat sebagai Kapolda Jawa Barat.

Tiga Oknum Aktivis LSM GMBI Ditahan karena Keroyok Dokter

Keputusan itu berdasarkan hasil kesepakatan pengurus GMBI untuk menjaga netralitas Kapolda Jabar yang masih menangani kasus penghinaan terhadap Pancasila dengan terlapor imam besar Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab.

Menurut Asisten Bidang Hukum GMBI, Fidel Giawa, posisi Anton saat ini harus netral dalam menangani kasus Rizieq. Apalagi, pascakejadian bentrok berdarah 12 Januari lalu antara FPI dengan GMBI. Mulai hari ini Kapolda Jabar dinyatakan lepas dan tidak ada hubungan apa pun dengan GMBI.

Kalah Lawan Ridwan Kamil, Anton Charliyan Pilih Nyaleg

Masa bakti Anton Charliyan sebagai pembina seharusnya berakhir 18 Maret mendatang. Ia sudah menjabat sebagai pembina GMBI selama tujuh tahun.

Laporan: Jhon Hendra/tvOne.

Wiranto Jamin Iriawan Tak Kerek Suara Anton Charliyan
Suasana lokasi bentrokan (Foto ilustrasi).

Fakta-fakta Penyerangan Kantor LSM GMBI, 80 Anggota PP Diamankan

Berikut fakta-fakta penyerangan Kantor LSM GMBI, 80 anggota PP diamankan. Kejadian tersebut menjadi tontonan warga yang melintas.

img_title
VIVA.co.id
24 Agustus 2021