Panglima TNI: Sila Pertama Pancasila Sungguh Luar Biasa
- Puspen TNI.
VIVA.co.id - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menghadiri acara perayaan Hari Natal di GOR Ahmad Yani Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu 11 Januari 2017. Acara tersebut dihadiri 3000 prajurit dan PNSĀ lingkungan Mabes TNI.
Dalam sambutannya, Gatot mengatakan bahwa Hari Raya Natal merupakan berita suka cita. Gatot menyebut hidup di Indonesia sangat indah, lantaran memiliki Pancasila sebagai landasannya.
"Yang tampak sila pertamanya, yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa, sungguh luar biasa. Pasti pendahulu kita yang buat Pancasila ini mendapat petunjuk dari Tuhan Yang Maha Esa, karena pada intinya semua agama, mengajarkan kasih sayang," tutur Gatot.
Gatot juga mengingatkan untuk selalu mencontoh Tuhan yang menyebarkan kasih sayang. Kata dia, semua agama di Indonesia, menjadikan kasih sayang sebagai hukum utamanya. Dia sempat mengutip Kitab Markus Pasal 12 Ayat 28 sampai 34 dalam sambutannya.
Ia meminta agar masyarakat tidak saling menjelekkan satu sama lain seperti yang terjadi dewasa ini. Gatot mengajak seluruh umat beragama di Indonesia untuk menyebarkan kasih pada sesama agar Indonesia selalu damai.
"Jadi saya ingatkan bahwa umat beragama di Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita lihat sekarang ini saling menjelekkan, saling menyudutkan. Dalam kesempatan ini, saya mengajak, mari kita semua umat beragama, Indonesia bersaing, untuk saling menyebarkan hukum kasih kepada sesama manusia. Saya yakin indonesia makin damai," katanya.
Terakhir, Gatot berharap kiranya kasih Natal menyertai semua selamanya. Ia mengajak semua untuk berjuang menerapkan kasih dalam kehidupan sehari-hari.
"Inilah sebenarnya, butir-butir dari Natal. Mari kita bekerja dengan sekuat tenaga, dengan keberanian. Mari bersama-bersama berjuang bekerja terapkan hukum kasih dalam kehidupan semoga dan kasih Natal menyertai kita hari ini dan selamanya," tuturnya.
(ren)