Kabut Asap Kembali Ancam Sumatera
- nasa.gov
VIVA.co.id – Awal tahun 2017 kabut asap kembali mengancam beberapa provinsi di Sumatera. Bila pemerintah dan stakeholder terkait lainnya tidak melakukan antisipasi dini, bukan tidak mungkin bencana kabut asap akan kembali terulang.
Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru, Sugarin, menjelaskan berdasarkan data satelit 10 Januari 2017 update pukul 16.00 WIB menunjukkan bahwa saat ini ada tiga provinsi yang terdeteksi hotspot.
"Di Sumatera Utara terdeteksi tiga titik, begitu juga di Sumatera Barat ada tiga titik," ujar Sugarin.
Sementara di Riau terdapat sembilan titik dengan level confidence lebih dari 70 persen empat titik. Masing-masing satu berada di Kabupaten Rokan Hulu dan Siak satu titik dan di Rokan Hilir dua titik.
"Angin umumnya bertiup dari arah Barat Laut hingga Timur Laut menuju Tenggara hingga Barat Daya dengan kecepatan 5–20 knots atau 9–36 KM per jam," terang Sugarin.
Ia menambahkan, pada umumnya cuaca di wilayah Riau cerah berawan. Potensi hujan dengan intensitas ringan tidak merata hanya terjadi pada pada malam dini hari atau pagi hari di wilayah Riau Bagian Barat, Utara, dan Pesisir Timur.