Publik Diminta Tak Terperdaya Berita Hoax

ilustrasi portal berita
Sumber :

VIVA.co.id – Peneliti media Ignatius Haryanto mengatakan, isu 10 juta Tenaga Kerja Asing (TKA) adalah pemelintiran terhadap berita target wisatawan mancanegara dari Kementerian Pariwisata. Namun, dia tidak mengetahui apa motif di balik pemelintiran yang dilakukan oleh media yang menurutnya tidak kredibel.

Gelar Workshop, Kemnaker Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Kelayakan TKA

"Data pemerintah cenderung diabaikan. Kemudian judulnya provokatif dan menyesatkan," kata Ignatius dalam diskusi 'Ada Apa di Balik Sentimen Anti China' di Cikini, Jakarta Pusat, Kamis 29 Desember 2016.

Karena itu Ignatius menyarankan, agar masyarakat tidak terbuai dengan judul-judul provokatif dari media yang tidak mainstream. Dia juga menyarankan agar masyarakat tenang dalam menghadapi broadcast link-link berita tersebut.

Sarwendah Kasih Waktu 3x24 Jam Buat Netizen yang Disomasi Minta Maaf, Kalau Dilanggar...

"Banyak berita hoax yang judulnya mengada-ngada. Tidak semua narasumbernya juga kredibel," ujar dia.

Selain itu, masyarakat juga diminta bisa membedakan mana informasi yang berasal dari media mainstream dan mana yang berasal dari akun media sosial tertentu. Dari situ masyarakat kemudian bisa bijak dalam menyebarkan informasi itu ke orang lain.

Tegas! Ini Alasan Sarwendah Somasi Netizen yang Fitnah Hubungannya dengan Betrand Peto

"Opini (di media sosial) tentu sah-sah saja. Tapi pembaca harus memahami mana opini seorang penulis dengan berita yang mengandung cek and ricek di lapangan," kata Ignatius.

(mus)

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang, Uray Avian

Sebar Petugas Timpora, Imigrasi Tangerang Sasar Tenaga Kerja Asing

Imigrasi akan diterjunkan ke lapangan untuk melakukan pengecekan dokumen keimigrasian.

img_title
VIVA.co.id
26 Juni 2024