Pria Berpeci dan Bertopi Santa Berdampingan di Haul Gus Dur
- VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon
VIVA.co.id – Ada pemandangan menarik dalam acara haul ke-7 Presiden ke-4 RI Kiai Haji Abdurrahman Wahid atau Gus Dur. Dari ribuan warga yang menghadiri acara itu, ada sosok pria yang menarik perhatian.
Pada saat seluruh pria yang datang menggunakan peci, pria itu justru memakai topi yang identik dengan budaya Natal berwarna merah dan kerap digunakan figur Santa Claus, yakni karakter buatan yang kerap dikaitkan dengan Natal tersebut.
Pria itu bernama Alim (30). Dia memakai topi berwarna merah putih dengan tulisan Merry Christmas serta baju koko berwarna putih.
Dengan tertib, Alim duduk berdampingan dengan pria-pria yang mengenakan peci. Dia mengaku sengaja memakai atribut tersebut. Menurut dia, hal itu untuk menghormati umat Kristen yang akan merayakan Natal beberapa hari lagi. Alim mengatakan bahwa dia memeluk agama Islam.
"Tujuannya toleransi saja antarumat beragama," tutur Alim di Kompleks Pesantren Ciganjur, Jakarta Selatan, Jumat, 23 Desember 2106.
Pria yang mengaku tinggal di Kawasan Tangerang, Banten itu juga mengatakan sengaja membeli topi tersebut untuk dipakai pada acara haul ke-7 Gus Dur, presiden yang dikenal sangat toleran dan menjunjung pluralisme. "Beli di mal," tuturnya.
Sejumlah tokoh negara hadir dalam acara haul Gus Dur. Beberapa tokoh tersebut antara lain Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia, Nusron Wahid, mantan Wakil Presiden tahun 2009-2014, Boediono, Gubernur nonaktif DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, dan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.