2017, Sidang Umum Interpol Digelar di China
- VIVA.co.id/Syaefullah
VIVA.co.id – China akan menjadi tuan rumah untuk penyelenggaraan sidang umum Interpol atau International Criminal Police Organization pada tahun 2017.
Hal itu diucapkan mantan Presiden Interpol, Mireille Ballestrazzi pada saat penutupan sidang umum Interpol ke-85 yang berlangsung di Bali Nusa Dua Convetion Center, Kamis, 10 November 2016.
"Saya ucapkan selamat kepada China untuk sidang umum Interpol yang akan berlangsung pada 2017, untuk kendalikan Interpol dengan tanggung jawab yang Anda berikan," kata Mireille.
Mireille juga mengucapkan selamat kepada Presiden Interpol baru dari China, Meng Hongwei yang akan memimpin Interpol selama empat tahun.
"Selamat bagi Mengwe dari China yang telah terpilih menjadi Presiden Interpol baru. Dia akan penuh tanggung jawab di internasional," ujarnya berharap.
Pantauan VIVA.co.id, dalam sidang penutupan Interpol itu Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian menyerahkan bendera Interpol kepada panitia dari negara China dan disambut dengan tepuk tangan meriah peserta.
(mus)