Pilkada Serentak 2017, Kapuspen: TNI Tetap Netral
- VIVA.co.id/ Anwar Sadat
VIVA.co.id – Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Brigadir Jenderal Wuryanto menegaskan, TNI bersifat netral dan akan berdiri di atas semua golongan, dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2017. Hal tersebut sesuai instruksi dari Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.
"Kami juga akan kerahkan semua kemampuan untuk mem-back up Polri," kata Wuryanto di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa 1 November 2016.
Menurut Wuryanto, dari seluruh Pilkada yang digelar di Indonesia, Pilkada di Jakarta yang menjadi perhatian khusus. Hal itu karena perpolitikan di pusat pemerintahan Indonesia ini memiliki suhu politik yang cukup tinggi.
Namun, Wuryanto menegaskan, seluruh pasukan TNI akan siap menghadapi situasi dan keadaan apapun dalam proses Pilkada serentak tersebut.
"TNI sangat siap dalam menghadapi segala kemungkinan. Panglima sudah sampaikan seluruh wilayah yang adakan Pilkada sudah aman terkendali dan dalam pantauan serta perhitungan agar dapat diantisipasi," ujarnya.
Diketahui, Pilkada serentak 2017 akan digelar di 101 provinsi di Indonesia. Pemilihan dilakukan pada 15 Februari 2017.
(mus)