Sah, Taat alias Dimas Kanjeng Jadi Tersangka Penipuan

Taat Pribadi, Pimpinan Padepokan Dimas Kanjeng di Probolinggo Jawa Timur. Lelaki ini mengaku dirinya bisa menggandakan uang dan kini menjadi tersangka penipuan dan pembunuhan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Istimewa

VIVA.co.id – Badan Reserse Kriminal Polri akhirnya menetapkan Taat Pribadi, pemimpin Padepokan Dimas Kanjeng di Probolinggo, Jawa Timur sebagai tersangka kasus penipuan.

Inul Daratista Maafkan Eks Karyawannya yang Curi Harta Rp500 Juta, Tetapi….

Lelaki yang dipercaya para pengikutnya bisa menggandakan uang dengan tangannya itu menjadi tersangka penipuan dengan total kerugian Rp254 miliar.

"Tersangka (Taat Pribadi). Kemarin anggota ke sana (Jawa Timur)," kata Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigadir Jenderal Polisi Agus Andrianto, Senin, 10 Oktober 2016.

Dari Rutan Bareskrim, Eks Notaris Tersangka Penggelapan Kirim Surat Maaf ke Jusuf Hamka

Kata Agus, sampai saat ini penyidik dari Bareskrim Polri masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi terkait. Namun, tak dijelaskan lebih rinci siapa saja yang sudah diperiksa. "Sebelumnya kan sudah ada empat saksi yang diperiksa," katanya.

Taat sebelumnya telah ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pembunuhan dua pengikutnya. Ia disangka mendalangi pembunuhan yang dilakukan pada tahun 2015 dan 2016.

Polisi Ungkap Modus Peminjam Bawa Kabur Duit Anak Usaha KoinWorks

Kedua pengikutnya, Abdul Gani dan Ismail Hidayat ditemukan tewas mengenaskan dan dilakukan oleh anak buah Taat Pribadi atas suruhan pimpinan padepokan.

Kasus pembunuhan itu mencuat berawal dari laporan penipuan uang yang dilakukan Dimas Kanjeng Taat Pribadi. Laporan itu disampaikan ke Bareskrim Polri. Namun nahas, saksi pelapor malah justru ditemukan tewas.

Belakangan muncul laporan penipuan lain yang dilakukan Taat, yakni praktik penggandaan uang yang diduga hanya trik semata.

Sejumlah pengikutnya yang telah menyerahkan mahar diduga ditipu oleh Taat Pribadi dengan menukarkan uang mereka dengan barang palsu seperti emas, uang, dan permata. (ase)

Inul Daratista dan Adam Suseno

Inul Daratista Bongkar Kelakuan Busuk Eks Karyawan yang Curi Rp500 Juta

Inul Daratista, mengungkapkan kekecewaannya yang mendalam setelah salah satu karyawannya yang telah dipercaya selama bertahun-tahun melakukan tindakan pencurian.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024