Risma Dorong Pelajar SMK Produksi Motor untuk Difabel

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini mencoba motor untuk disabilitas
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Januar Adi Sagita

VIVA.co.id – Kemampuan generasi muda Indonesia dalam melakukan inovasi teknologi terus menciptakan decak kagum dan rasa bangga. Beragam teknologi berhasil tercipta untuk membuat kehidupan lebih baik.

Dana Bansos PKH Rp2,4 Juta untuk Penyandang Disabilitas, Cek Kriterianya!

Salah satunya motor untuk kaum difabel, yang diciptakan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan di Surabaya. Motor ini diinovasi dari roda dua menjadi roda tiga, sehingga tak perlu menopang kaki saat berhenti. Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini pun dibuat kagum dengan karya mereka.

“Motornya ini unik dan nyaman dikendarai, tentu akan sangat membantu saudara-saudara kita penyandang difabel,” kata Risma, di Balai Kota Surabaya, Kamis, 29 September 2016.

Mensos dan Stafsus Presiden Bahas Upaya Indonesia Ramah Disabilitas

Risma berharap teknologi semacam itu bisa terus dikembangkan. Sebab, inovasi ini bisa membantu mereka dalam menjalani kehidupan.

Saat melihat motor itu, Risma tanpa segan mencoba motor beroda tiga tersebut. Risma terlihat senang mencoba motor itu berkeliling halaman Balai Kota Surabaya.

Strategi OJK Permudah Akses Layanan Keuangan Bagi Penyandang Disabilitas

“Sudah banyak anak-anak SMK yang membuat teknologi untuk orang disabilitas. Ke depannya, kita akan mengarahkan untuk membuat desain dan membuat produk,” ujar Risma.

Sementara itu, salah seorang inovator motor ini, M. Syamsudin, mengatakan dia membutuhkan waktu tujuh bulan merancang motor tersebut, dan mengubahnya dari standar. 
Dalam proses pengerjaannya, dia pun mengungkapkan sejumlah tantangan dalam mengubah motor matic ini.

“Misalnya untuk menyesuaikan antara kerangka dengan bodi itu cukup sulit. Sebabnya karena pembautan yang kurang tepat, dan posisi yang terkadang miring,” kata Syamsudin. (ase)

Elmi Sumarni Ismau Sukses Ubah Stigma Negatif terhadap Penyandang Disabilitas

Elmi Sumarni Ismau dan GARAMIN NTT Sukses Ubah Stigma Negatif terhadap Penyandang DisabilItas

Elmi Sumarni Ismau bersama lima temannya, termasuk lima orang penyandang disabilitas, mendirikan Gerakan Advokasi Transformasi Disabilitas untuk Inklusi (GARAMIN) NTT.

img_title
VIVA.co.id
23 Oktober 2024