Puluhan WNI Sudah Bergabung ISIS Gara-gara Abu Fauzan

Petugas kepolisian berjaga di area rumah terduga teroris yang dilakukan penggerebekan di Kampung Kelapa Dua, Mustikajaya, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (28/9/2016).
Sumber :
  • ANTARA/Ariesanto

VIVA.co.id – Kepolisian Republik Indonesia menyebut dari hasil pemeriksaan terhadap AR alias Abu Fauzan, terduga teroris yang tertangkap di Kota Bekasi Jawa Barat, ternyata sudah empat kali memfasilitasi keberangkatan warga negara Indonesia untuk bergabung dengan kelompok Islam radikal di Suriah atau ISIS.

Densus 88 Blak-blakan Ungkap Peran 3 Terduga Teroris yang Ditangkap di Jateng

Setidaknya dari empat kali keberangkatan itu, diperkirkan sudah ada lebih dari 20 WNI yang kemudian bergabung ke ISIS di Suriah. "Kurang lebih begitu (20 WNI)," kata Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri Irjen Pol Boy Rafli Umar, Kamis, 29 September 2016.

Sejauh ini, pemeriksaan terhadap AR alias Abu Fauzan masih terus diintensifkan di Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri. "Masih di crosscheck dari dokumen yang ada dan kita pelajari," kata Boy.

Kata Densus 88 Soal Temuan 5 Bom Rakitan di Kebun Warga Poso

Abu Fauzan sebelumnya diamankan tim Densus 88 Antiteror di kediamannya di Mustika Jaya Kota Bekasi jawa Barat, Rabu, 28 September 2016. Penangkapan Abu Fauzan buah dari penangkapan tujuh orang, namun hanya tiga yang kemudian menjadi tersangka, sisanya dilepaskan kembali.

Dari penggeledahan di kediaman Abu Fauzan, tim Densus 88 Antiteror menemukan sejumlah barang bukti yang diduga kuat berkaitan dengan aktivitas terorisme yang dilakukannya. Seperti, delapan unit telepon seluler, sejumlah tablet, tiga buah laptop, paspor, buku jihad dan visa untuk menuju negara Turki.

Meriahnya Relawan GO-TRI saat Deklarasi Dukung Tri Adhianto di Pilwakot Bekasi

Dari pemeriksaan, peran Abu Fauzan diduga sebagai motivator untuk merekrut WNI yang hendak bergabung dengan ISIS di Suriah. "Dia memberikan motivasi dan pembekalan jawaban-jawaban bohong untuk mengantisipasi kalau para WNI tertangkap," kata Boy.

Juru Bicara Densus 88 Anti-teror Polri, Kombes Pol Aswin Siregar.

Densus Beberkan Peran 8 Tersangka Teroris Kelompok NII yang Ditangkap di Beberapa Wilayah Indonesia

Delapan tersangka teroris itu ditangkap pada hari yang sama. Mereka mempunyai peran berbeda-beda.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024