215 Pasangan Sudah Daftar Pilkada Serentak 2017
Senin, 26 September 2016 - 14:17 WIB
Sumber :
- VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVA.co.id – Pilkada serentak 2017 digelar untuk memilih kepala daerah baik bupati dan wakil bupati, walikota dan wakil walikota, serta gubernur dan wakil gubernur yang diselenggarakan secara serentak di 77 daerah yang terdiri dari 6 provinsi, 57 kabupaten dan 14 kota.
Sampai Senin, 26 September 2016, total pasangan calon kepala daerah yang telah mendaftar ke KPU di seluruh daerah di Indonesia sebanyak 215 pasangan calon. Pasangan calon tersebut terdiri dari 47 pasangan calon perseorangan atau independen dan 168 pasangan calon dari partai politik.
Berdasarkan data sementara di KPU RI, dari seluruh pasangan calon yang telah mendaftar untuk pilkada 2017 sebagian besar diikuti oleh calon kepala daerah dan wakil daerah laki-laki, hanya sebagian kecil yang wanita.
"Jumlah calon kepala daerah laki-laki 198 orang, sedangkan jumlah calon kepala daerah wanita hanya 18 orang," ujar KPU dalam keterangannya.
Sedangkan untuk jumlah calon wakil kepala daerah laki laki berjumlah 200 orang dan calon wakil kepala daerah wanita berjumlah 15 orang. Jumlah petahana yang kembali mengikuti Pilkada 2017 ada 63 calon.
Keluarga Korban KM Sinar Bangun Bisa Coblos di TPS Tigaras
KPUD beri kemudahan bagi keluarga korban yang ingin nyoblos.
VIVA.co.id
25 Juni 2018
Baca Juga :