Harapan Kapolri Kepada Budi Gunawan
- ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf
VIVA.co.id – Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian melantik Komisaris Jenderal Polisi Syafruddin sebagai Wakil Kepolisian RI (Wakapolri) menggantikan Jenderal Budi Gunawan, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Intelejen Negara (Negara).
Dalam pelantikan di Mabes Polri, Budi Gunawan tampak hadir. Selain itu, Angggota Kompolnas dan Anggota DPR RI Maruarar Sirait, juga turut hadir.
Dalam amanatnya, Tito mengucapkan selamat atas ditunjuknya Budi Gunawan sebagai Kepala BIN. Dia pun berharap agar Budi Gunawan dapat menjalankan tugas sebagai Kepala BIN dengan baik.
"Kita dukung Bapak Jenderal Polisi Budi Gunawan sebagai Kepala BIN yang baru. Mudah-mudahan di tempat baru Bapak dapat mengemban amanat baru sebagai pimpinan intelijen negara," kata Tito saat pelantikan di Gedung Rupatama Polri, Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Sabtu, 10 September 2016.
Tito mengatakan, Polri akan mendukung langkah-langkah dan kebijakan Kepala BIN dalam mengemban tugasnya. "Dan sebaliknya, Polri mohon kerja sama Kepala BIN dengan Polri semakin meningkat dengan kehadiran Bapak di posisi penting tersebut," katanya.
Dia pun meminta semua yang ada di Institusi Polri mendukung Budi Gunawan sebagai Kepala BIN dan Wakapolri baru Komjen Pol Syafruddin agar dapat melaksanakan tugas untuk kepentingan Polri, bangsa dan negara.
Budi Gunawan resmi menjabat Kepala BIN usai dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jumat, 9 September 2016. Budi Gunawan resmi menggantikan Sutiyoso. (ase)