Sembilan Nelayan Aceh Selamat setelah Terapung Empat Hari
- ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
VIVA.co.id - Kapal Motor Rezeki Baru berkapasitas 5 gross tonnage milik Saipul, warga Aceh Timur, tenggalam di perairan Kota Langsa, sekitar 20 mil dari pantai.Â
Dalam kejadian itu sebanyak delapan anak buah kapal (ABK) dan satu orang nakhoda berhasil diselamatkan setelah sempat terapung selama empat hari di laut.
Musibah itu bermula pada pukul 04.00 WIB, Jumat, 24 Agustus 2016, kapal Rezeki Baru yang dinakhodai Saiful dengan membawa 8 ABK berangkat dari dermaga nelayan Idi Rauyek, Aceh Timur, menuju laut lepas untuk mencari ikan.Â
Tak lama setelah berada di laut, kapal itu mengalami kerusakan di haluan depan sehingga air masuk ke lambung kapal dan akhirnya kapal tenggelam.
Beruntung, kapal barang MV Khurusima yang kebetulan melintasi Selat Malaka mendapati para nelayan kapal Rezeki Baru dalam keadaan terapung sambil meminta pertolongan sehingga kesembilan nelayan itu berhasil diselamatkan. Mereka kemudian dibawa ke Belawan, Medan, Sumatera Utara.
Para korban kapal tenggelam itu, antara lain, Syaiful/tekong (45 tahun), M. Abas (56 tahun), Adi (50 tahun), Zakaria (40 tahun), Ridwan (26 tahun), Darlis (22 tahun), Kamal (18 tahun), Iki Ahmad Dhani (21 tahun), dan Nurdin (22 tahun).