Jokowi Janji Gelar Kontes Domba Berhadiah Rp1 Miliar

Kontes Domba di Kebun Raya.
Sumber :
  • Setkab.go.id

VIVA.co.id – Guna meningkatkan semangat serta produksi peternak kambing dan domba, Presiden Joko Widodo  (Jokowi) memerintahkan Menteri Pertanian untuk kembali menggelar kontes domba dalam beberapa bulan ke depan. Tak tanggung-tanggung, Presiden Jokowi akan menyiapkan hadiah sebesar Rp1 miliar.

Prabowo Minta Menteri Tidak Ragu Copot Anak Buah yang Bikin 'Ribet' Rakyat

"Soal Piala Presiden, saya perintahkan langsung untuk menyiapkan lagi tahun ini, kemungkinan Oktober atau November. Mengenai tempat saya tidak tahu di mana, apa di Jakarta atau Bogor, terserah," kata Presiden Jokowi di Istana Bogor, Sabtu, 27 Agustus 2016.

Mulanya Jokowi bertanya kepada peternak yang hari ini hadir di Istana Bogor, berapa hadiah yang sewajarnya mereka terima dalam kontes ini. Salah satu peserta mengaku maksimum memperoleh 7-10 juta dari Gubernur Jawa Barat.

Iring-iringan Jokowi Lewati Dukuh Atas, Warga Teriak: Terima Kasih Pak Jokowi

"Piala Presiden sudah tidak terhingga nilainya bagi kami. Namun kalau ada uang pembinaan, kita terima berapa pun. Kami para peternak pasti akan menerima berapa pun dari Pak Presiden," kata salah seorang peserta.

Mendengar jawaban dan pendapat dari beberapa peserta yang hadir, Presiden Jokowi pun memutuskan untuk memberikan hadiah senilai Rp1 miliar kepada juara pertama.

Apa Istimewanya Mobil yang akan Digunakan Presiden Jokowi Pulang ke Solo

"Mungkin berapa ya, Piala Presiden untuk juara pertama Rp1 miliar. Ya kan bisa dipakai untuk Haji juga. Yang penting uang pembinaan ini untuk mengembangkan domba-domba peternakan kita," kata Jokowi.
 

Jokowi dan keluarga naik MRT

Jokowi Ngevlog dan Jalan-Jalan Sama Cucu Naik MRT, Sempat Dihentikan Warga karena...

Kegiatan mantan Presdien Jokowi selalu mendapat perhatian, termasuk momen terbaru ketika ia bersama keluarga menikmati MRT di Jakarta. Sempat dihentikan warga karena...

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024