Ikut Acara Ulang Tahun, Puluhan Anak Keracunan

Ilustrasi/Warga keracunan makanan
Sumber :
  • Diki Hidayat/Garut

VIVA.co.id – Puluhan anak serta sejumlah orang dewasa mengalami keracunan usai menyantap hidangan makan di sebuah acara perayaan ulang tahun di Kelurahan Karang Jaya, Kecamatan Prabumulih, Sumatera Selatan.

Debat Pilbup Musi Rawas Utara Sempat Ricuh Sampai Polisi Lepaskan Tembakan, Ini Penyebabnya

Seluruh korban mengalami gejala serupa yakni muntah-muntah dan mencret. Diduga penyebab keracunan masal ini dari makanan bernama Tekwan yang terbuat dari sagu bercampur ikan.

Rudin (26), sang pemilik hajatan, mengaku cukup terkejut dengan kejadian itu. Ia tak menyangka perayaan ulang tahun anaknya berakhir duka. Meski tidak ada korban jiwa, namun lebih dari 26 orang tamu undangannya terpaksa dilarikan ke RSUD Prabumulih.

Strategi Eddy Santana-Riezky Aprilia Sejahterakan Sumsel, Ada Program 1 Desa 5 Sarjana

"Jika memang tekwan yang beracun, bahan makanannya saya beli di pasar Inpres dan ikannya digiling di penggilingan. Ikannya ikan tongkol," kata Rudin.

Sejauh ini, petugas medis di RSUD Prabumulih telah memastikan seluruh korban yang mayoritas berusia dua tahun hingga 10 tahun itu, memang keracunan. Penyebabnya masih didalami oleh dokter.

Baru Diresmikan Jokowi, Jalan Tol Sebapo-Bayung Lencir Susah Sinyal Internet

Ardhi Adhiansyah/Sumatera Selatan

Ketum PSI Kaesang Pangarep Konsolidasi Pilgub Sumsel

Kaesang Targetkan Herman Deru Dapat Menang Telak di Pilkada Sumatera Selatan

Ketua Umm PSI, Kaesang Pangarep, menargetkan agar calon gubernur atau cagub Sumatera Selatan, Herman Deru, yang partainya ikut mendukung, bisa menang telak, pada pilkada.

img_title
VIVA.co.id
7 November 2024