Diduga Korban Malapraktik, Perut Remaja Berlubang

Ilustrasi ruang operasi.
Sumber :
  • Reuters/ Jean-Paul Pelissier

VIVA.co.id - Diduga jadi korban malapraktik, remaja pria bernama Zulkifli (16) lumpuh dan bagian perutnya berlubang. Remaja yang duduk di kelas dua SMA di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut) tersebut sudah beberapa bulan akhirnya dirawat seadanya di rumah.

Zulkifli dinilai keluarga menjadi korban malapraktik setelah dioperasi di salah satu rumah sakit milik pemerintah di Medan. Pasalnya, kelumpuhan dan perut yang berlubang baru dialami setelah dioperasi di rumah sakit tersebut.

Pada hari ini, Kamis, 4 Agustus 2016, aksi simpati disampaikan kepada Zulkifli. Salah satunya dari Kapolres Langkat, AKBP Mulya Hakim Solihin, yang prihatin dengan warga Desa Batu Melenggang, Hinai, Langkat ini. Ia memberikan uang santunan kepada keluarga yang tergolong miskin tersebut.

Selain itu, Sekda Kabupaten Langkat, Indra Salahuddin juga mendatangi rumah Zulkifli dan mengaku terkejut dengan kondisi mengenaskan yang dialaminya. Indra kemudian membawa Zulkifli dengan kondisi perut berlubang ke Rumah Sakit Umum Langkat yaitu RSU Tanjungpura untuk dirawat.

Penderitaan Zulkifli bermula saat beberapa bulan lalu dia mengeluh sakit di bagian perut lalu diberikan obat oleh mantri setempat.

Infeksi Nosokomial Bisa Ukur Tingkat Kualitas Pelayanan RS

Namun karena tak juga sembuh, Zulkifli sempat dirawat di RSU Tanjungpura lalu kemudian oleh pihak rumah sakit dirujuk ke rumah sakit milik pemerintah di Medan. Di sana dia dioperasi. Namun setelah operasi, Zulkifli malah sama sekali tak bisa berdiri.

Parahnya, bekas operasi di perutnya terbuka dan menyebabkan lubang yang ditengarai mempengaruhi bagian usus Zulkifli. (ase)

Taufik Hidayat/tvOne Langkat