Menkes Datangi Klinik Bidan yang Diduga Pakai Vaksin Palsu
- VIVA.co.id / Anwar Sadat
VIVA.co.id – Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia Nila F Moeloek mendatangi klinik Bidan Elly di Jalan Raya Centex, Ciracas, Jakarta Timur, Kamis, 30 Juni 2016. Kedatangan Nila tersebut terkait kasus vaksin palsu yang diduga digunakan oleh klinik tersebut.
Nila yang memakai batik corak warna merah datang ke lokasi tersebut sekira pukul 14.30 WIB. Dia datang dengan didampingi beberapa orang stafnya. Sesampainya di lokasi tersebut, Nila menyapa para ibu yang membawa bayi di klinik tersebut. Dia bahkan sempat menggendong bayi yang datang ke klinik tersebut. Setelah itu, Nila langsung masuk ke ruang praktik Bidan Elly.
Nila mengatakan, kedatanganya ke klinik tersebut karena mendapatkan kabar bahwa di klinik ittu menggunakan vaksin palsu. "Kami dapat kabar dari Bareskrim, yang mengatakan di sini ada pemakaian vaksin palsu. Makanya kami ke sini," kata Nila usai meninjau klinik tersebut.
Menurut Nila, pihaknya akan melakukan pengecekan terkait dampak yang timbul akibat pemakaian vaksin palsu. Dia mengatakan, pihaknya akan memberikan vaksin ulang kepada para bayi yang sebelumnya diberikan vaksin palsu oleh klinik tersebut.
"Jadi kami cek perbedaan antara yang menggunakan vaksin impor yang diduga palsu dengan vaksin yang diberikan pemerintah secara gratis. Kami masih meneliti lagi terkait dampaknya. Jadi belum bisa merincikan lebih detail," ujar Nila.