Dikira Tikus, Tak Tahunya Tetangga Mau Memperkosa

Ilustrasi/Korban pelecehan seksual.
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id –  Zarinah (29), janda muda cantik ini betul-betul tak menyangka ulah tetangganya. Bagaimana tidak, warga Kota Palembang Sumatera Selatan ini memergoki tetangganya dalam kondisi bugil dan berada di kamarnya Zarinah.

Dalam laporannya ke Kepolisian, Selasa 21 Juni 2016. Peristiwa itu bermula ketika Zarinah sedang tertidur pulas di kamarnya, Senin malam, 20 Juni 2016. Namun, tiba-tiba dari balik kelambu, korban merasa ada yang menarik celananya.

“Saya kira awalnya tikus, atau hewan kecil lainnya jadi tak terlalu saya hiraukan. Di rumah tidur pakai kelambu, karena banyak nyamuk,” kata Zarinah.

Namun lama-lama, tikus yang dikira Zarina, justru menarik celananya semakin keras. Zarinah pun tersentak. Dan saat itu juga ia melihat seorang laki-laki yang dikenalnya bernama Agus (35), sudah dalam kondisi telanjang ada di sampingnya.

“Saya langsung terbangun, saya langsung berontak,” ujar Zarinah sembari menyebutkan karena reaksinya Agus pun langsung kabur keluar rumah korban dari kamar mandi yang diduga tempat pelaku masuk.

Zarinah mengaku, sebelum kejadian ia memang sempat khawatir dengan kebiasaan tetangganya tersebut. Sebab, tetangganya tersebut kerap melihatnya mencuci di sungai.

"Dia itu sering tepergok ngintip orang mandi. Beberapa hari ini dia memang suka melihat saya mencuci. Tapi saya terus menghindar. Walau saya janda, saya ini punya harga diri," katanya.

Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Maruly Pardede SIk MH mengatakan, jika laporan korban saat ini telah diterima dengan no. LP/ B-1684/ VI/ 2016/ Resta/ Sumsel dan akan segera ditindaklanjuti.

Warganet Hujat Reynhard Sinaga

“Laporan akan ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Sat Reskrim Polresta Palembang,” ujar Maruly.

(mus)

Demi Kesehatan Buah Hatinya, Janda Cantik Ini Rela Jadi Muncikari
Pemandangan di Paris, Prancis.

Warga Kota Romantis Paris Diminta Hidup Berdampingan dengan Tikus

Belum lama ini Wali Kota Paris Anne Hidalago mengimbau warganya untuk belajar bisa berdampingan dengan tikus. Hal ini karena diperkirakan enam juta tikus hidup di paris

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2023