Periode Puncak Arus Mudik di Kualanamu Sejak H-4 Lebaran

Bandara Internasional Kuala Namu, Sumatera Utara
Sumber :
  • ANTARA/Septianda Perdana

VIVA.co.id – Lonjakan penumpang arus mudik Lebaran tahun 2016 di Bandara Kualanamu Internasional Airport (KNIA) diperkirakan meningkat hingga empat persen dari jumlah penumpang pada arus mudik tahun lalu.

Menhub: Bus yang Tak Lulus Uji Tak Boleh Angkut Pemudik

Pelaksana Harian Manajer Humas dan Protokoler Bandara Kualanamu, Wisnu Budi Setianto menjelaskan, penumpang yang berangkat maupun tiba di bandara tersebut pada puncak arus mudik tahun lalu sekitar 21 ribu orang. Sementara itu, periode puncak arus mudik di KNIA tahun ini diperkirakan sejak H-4 Lebaran dengan jumlah penumpang akan mencapai 26 ribu orang.

"Dengan jumlah itu, diperkirakan lonjakan penumpang dari tahun sebelumnya akan sebesar empat persen," kata Wisnu, saat dikonfirmasi VIVA.co.id melalui telepon seluler, Jumat pagi, 17 Juni 2016.

Menhub Siapkan Armada Khusus Pemudik Jika Merapi Erupsi

Untuk persiapan pelayanan arus mudik tersebut, pihak pengelola Bandara Kualanamu akan mendirikan pos pengamanan arus mudik dan arus balik Lebaran sejak H-10 hingga H+10 Idul Fitri yang bekerja sama dengan aparat TNI dan Polri setempat.

"Secara umum, persiapan yang dilakukan di Bandara Kualanamu tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya. Untuk Lebaran tahun ini, kantor cabang Angkasa Pura cabang Bandara Kualanamu membuat posko terpadu yang terdiri dari beberapa instansi, Angkasa Pura (AP) II, Otband, Kantor Kesehatan Pelabuhan, Kepolisian Deli Serdang dan Pemkab Deli Serdang," kata dia.

Menkes Imbau Pemudik Waspadai Kepulan Debu di Jalur Tol

Pos pelayanan Lebaran tersebut, akan bertugas memantau seluruh kegiatan arus mudik dan balik pada saat Lebaran. Selain itu, petugas di pos pelayanan ditugaskan mendokumentasikan data penumpang dan penerbangan.

"Selanjutnya menjamin keselamatan, keamanan dan kenyamanan dari pengguna jasa di bandara hingga penerbangan," katanya. (asp)

Terminal Bus Rawamangun disiapkan sebagai terminal tambahan mudik lebaran 2018.

Antisipasi Pemudik, Dishub DKI Siapkan 5 Terminal Bantuan

Setiap terminal disediakan pos keamanan dan pos kesehatan.

img_title
VIVA.co.id
3 Juni 2018