Ingin Tahu Hasil Uji Tes Narkoba Polisi yang Disuap Bandar?

AKP Ichwan Lubis
Sumber :
  • tvone

VIVA.co.id – Badan Narkotika Nasional (BNN) telah melakukan uji lab terhadap Kasat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan, AKP Ichwan Lubis atau IL. Dari hasil uji lab urine, darah dan rambutnya, perwira menengah Polri itu terbukti negatif narkoba.

Terima Suap Narkoba, Perwira Polisi Dipenjara 2,5 Tahun

"Hasil uji lab sudah keluar dan IL negatif (narkoba)," kata Kabag Humas BNN, Kombes Pol Slamet Pribadi di kantor BNN Cawang, Selasa 26 April 2016.

AKP IL negatif Narkoba, dan diduga hanya terindikasi kasus TPPU terkait uang sebesar Rp2,3 miliar yang diberikan Togiman alias Toni, napi kasus narkoba yang mendekam di LP Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara.

Disuap Bandar Narkoba, Perwira Polisi Dituntut 5 Tahun Bui

Uang tersebut rencananya akan digunakan untuk membantu pengurusan kasus Achin yang merupakan kaki tangan Toni yang telah ditangkap BNN pada awal April silam. "Katanya uang itu untuk orang-orang BNN, untuk mengurus Achin. Kan tidak mungkin kita bisa dikasih-kasih begitu," ujar Slamet.

Slamet juga telah berkomunikasi dengan Brigjen Rahmad Sunanto selaku Direktur TPPU BNN. Menurut Slamet, berdasarkan hasil penelusuran dan penyadapan, IL diketahui tidak berkomunikasi dengan penyidik maupun pejabat di BNN.

IPW: Hukum Mati Anggota Polri Terlibat Narkoba

"Pak Dir TPPU bilang yang bersangkutan gak berkomunikasi dengan siapa pun di BNN. Itu diketahui setelah penelusuran," jelasnya

Seperti diketahui, Ichwan Lubis diciduk BNN lantaran diduga menerima suap dari bandar narkoba miliaran rupiah. Pihak BNN menyampaikan, IL memakai modus bisa membantu seorang tersangka bandar narkoba agar kasusnya tidak akan diproses serta diserahkan ke BNN.

Kepala Sub Bagian Humas Polrestabes Surabaya, Ajun Komisaris Polisi Cynthia Dewi

Diduga Memeras, Empat Polisi Diamankan

Mereka disebut minta Rp20 juta pada tersangka penyalagunaan narkoba.

img_title
VIVA.co.id
12 April 2018