Penangkapan Teroris Santoso Hampir 'Goal'

DPO Terorisme Kelompok Santoso. (Foto ilustrasi teroris).
Sumber :
  • VIVA.co.id/Abdullah Hamann

VIVA.co.id – Direktur Perlindungan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Brigadir Jenderal Herwan Khaidir mengatakan, penyergapan kelompok teroris Santoso di Poso, Sulawesi Tengah tinggal menunggu waktu. Dalam waktu dekat, kelompok Santoso kata dia akan disergap.

Kronologi Penangkapan Empat Terduga Teroris di Banten

"Kalau Kepala BNPT bilang tinggal tunggu waktu saja. Kita lihat saja nanti. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini bisa terungkap," kata Khaidir di Nusa Dua, Bali, Sabtu, 23 April 2016.

Ibarat pertandingan sepakbola, saat ini menurut Khaidir posisinya tinggal menjebloskan bola saja ke dalam gawang. 

Organisasi Islam Siap Kerja Sama dengan Trump

"Kalau main bola tinggal sedikit lagi goal, berarti serangan sudah habis-habisan," katanya menambahkan.

Ia mengaku pihak terkait sudah maksimal dalam menumpas Santoso. Strategi penumpasan pun telah sejak awal dimatangkan. 

Ide Jokowi Soal Palestina Jadi Resolusi OKI

"Artinya dengan dikatakan tinggal menunggu waktu saja kita sudah sangat maksimal. Strategi sudah disiapkan," ungkapnya.

Satu-satunya kendala menurut dia adalah medan yang berat. Saat ditanyakan soal aparat gabungan dan intelijen sudah mendekat ke kawanan Santoso, Khaidir tak menjawab spesifik. 

"Artinya kalau kami bilang sudah maksimal, itu kan Anda bisa menjabarkan sendirilah seperti apa. Dalam waktu dekat tuntas, atas seizin Allah.”

(mus)

Source : Republika

OKI dan Liga Muslim Kerja Sama Lawan Islamofobia

Melawan islamofobia agar tak menjamur di dunia.

img_title
VIVA.co.id
5 September 2020