Brigadir Edy Larikan 1 Kg Sabu, Ada Sayembara Memburunya

Ilustrasi narkoba jenis sabu
Sumber :
  • Danar Dono - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Polda Sulselbar memberi ultimatum terhadap 3 kepolisian resor untuk segera menangkap anggota polisi bernama Brigadir Edy Chandra yang diketahui kabur dengan membawa sabu-sabu seberat 1 kilogram. Kepolisian saat ini sudah menyebarkan foto-foto Edy Chandra di sejumlah lokasi.

BNN Dorong FKPPI Perangi Narkoba

Tiga Polres yang diberi tugas memburu Brigadir Edy yaitu Polres Mamasa, Polres Pinrang  dan Polres Sidrap. Tenggat waktu yang diberikan untuk menangkap Edy yaitu dalam satu minggu ke depan.

Rabu, 13 April 2016, Kabid Humas Polda Sulselbar, Kombes Pol. Frans Barung Mangera mengatakan bahwa masyarakat yang memberikan informasi tentang Edy yang menjadi DPO itu akan mendapatkan hadiah uang tunai.

Ngeri, Korban Perang Narkoba di Indonesia Sudah 60 Orang

Pekan lalu, Anggota Unit Reserse Kriminal Polres Pinrang tersebut diketahui melarikan diri setelah rekannya bernama Brigadir Polisi Supardi dan 4 orang lainnya dibekuk Kepolisian dengan barang bukti sabu 4,3 Kilogram,.

Edy Chandra menurut Polres Pinrang, Sulawesi Selatan, tampaknya sudah mengetahui bahwa dia akan menjadi target pengejaran berikutnya. Saat didatangi polisi ke kediamannya, Edy tak lagi bisa ditemukan.

Malaysia Bantah Tak Mau Kerja Bareng RI untuk Atasi Narkoba

Laporan Muhammad Noer/tvOne Makassar

Polisi Temukan Ladang Ganja di Lokasi Perladangan Kopi

Polisi Temukan Batang Ganja di Perladangan Kopi Warga

Petugas Kepolisian Polres Simalungun, Sumatera Utara berhasil temukan ladang ganja di lokasi perladangan Kopi milik warga di Perladangan Juma Lepar, Nagori Ujung Bawang,

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2024