Makan Daging Kambing, Puluhan Warga Bantul Keracunan

Ilustrasi/Daging kambing
Sumber :
  • U-Report

VIVA.co.id – Puluhan warga Dusun Rejosari Kabupaten Bantul Yogyakarta mengalami keracunan usai acara peringatan kematian warga setempat, Minggu malam 27 Maret 2016. Setidaknya sudah ada 42 warga yang kini sudah dilarikan ke rumah sakit mau pun puskesmas setempat.

Makan Daging Berlebih saat Idul Adha, Bahaya Diabetes Mengintai

Kapolsek Dlingo AKP Amir Machmud mengatakan peringatan hajatan kematian itu digelar di rumah Tukirin, warga setempat.  Sedang, warga yang menjadi korban merupakan keluarga dan tetangga yang datang membantu acara hajatan itu dan memakan makanan gulai kambing yang dihidangkan.

“Makannya itu sekitar pukul sepuluh pagi, tapi baru merasakan pusing, mual dan muntah sekitar pukul dua siang, ada yang sore hari merasakan mual dan pusing,” ungkapnya.

VIDEO: Tanpa Obat Kuat, Makanan dan Minuman Ini Bikin Pria Tahan Lama

Menurut Amir, meski semua warga yang mengalami keracunan itu makan gulai kambing, belum bisa dipastikan penyebab keracunan berasal dari masakan itu. Untuk mengetahui penyebab keracunan, petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan yang datang ke lokasi mengambil sisa makanan dan sampel muntahan untuk diteliti.

“Masih harus diteliti penyebabnya apa, tapi dugaan sementara berasal dari gulai kambing,” jelasnya.

Tips Memasak Daging yang Aman Buat Kesehatan
Sate Kambing

Olahan Daging Kambing Ini Siap Lecut Gairah Pasangan Suami-Istri

Daging kambing disebut memiliki berbagai manfaat, salah satunya terkait meningkatkan gairah seksual.

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2022