Parpol ini Klaim Dukung Ahok 'Tanpa Mahar'
- VIVA.co.id/ Agus Rahmat
VIVA.co.id - Partai Nasional Demokrat (Nasdem) memantapkan pilihannya untuk mengusung Basuki Tjahaja Purnama dan Heru Budi Hartono, sebagai calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI 2017-2022.
Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Politik DPW Nasdem DKI, Honey Annisa, mengatakan, mesin partai sudah disiapkan untuk menghadapi Pilgub DKI pada Februari 2017.
Dia mengemukakan, dukungan kepada pasangan kandidat ini adalah tanpa mahar atau gratis. Harapannya, mesin partai dan masyarakat mendukung Ahok, sapaan Basuki Tjahaja Purnama.
"Sehingga dapat memenangkan pasangan Basuki Tjahaja Purnama dan Heru Budi Hartono sebagai gubernur dan wakil gubernur terpilih tahun 2017-2022," kata Honey dalam keterangan persnya, Minggu, 20 Maret 2016.
Hari ini, Nasdem menggelar acara pelantikan pengurus Nasdem DKI Jakarta. Acara itu diikuti ribuan pendukung. Banyak di antara kader yang hadir mengenakan baju "Teman Ahok". Seperti diketahui, Teman Ahok merupakan komunitas relawan pendukung Ahok untuk maju Pilgub DKI melalui jalur independen.
Hadir dalam pelantikan ini, Ketua Umum DPP Nasdem Surya Paloh, Ketua DPP Akbar Faisal, Ketua Fraksi Nasdem DPR Viktor Laiskodat, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya. Hadir juga Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama.
(ren)