Bupati Ogan Ilir Butuh Dua Kali Tes Kesehatan Saat Pilkada
- ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf
VIVA.co.id – Lolosnya Bupati Ogan Ilir, Ahmad Wazir Nofiandi saat mengikuti tes kesehatan sebagai rangkaian pilkada serentak 2015 dipertanyakan. Sebab, dia diketahui positif mengonsumsi narkoba jenis sabu, setelah tertangkap tangan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) di kediamannya pada Minggu 13 Maret 2016.
Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Ogan Ilir, An Nahrir, saat dikonfirmasi menjelaskan, pada Pilkada 9 Desember 2015 lalu, memang seluruh pasangan calon harus mengikuti tes kesehatan.
Namun, dari enam pasangan yang maju, hanya Ahmad Wazir yang sempat mengalami masalah saat tes kesehatan.
"Ahmad Wazir Nofiadi menjalani dua kali tes. Karena pada tes pertama belum dapat ditentukan. Setelah hasil tes kedua, baru dinyatakan bersih. Penyelenggaran tes kesehatan langsung dilakukan IDI Sumsel di Rumah Sakit Muhammad Husein Palembang," kata An Nahir, Selasa 15 Maret 2016.
Menurut An Nahir, kasus pengulangan tes kesehatan, bukan kali pertamanya terjadi di Kabupaten Ogan Ilir. Tetapi, beberapa daerah lain juga harus mengalami hal demikian, dengan mengulangi tes kesehatan.
"Tempat lain juga seperti itu. Bukan di sini saja (Ogan Ilir). Memang kesehatan jasmani dan rohani menjadi syarat utama pencalonan kepala daerah," ujar dia.
Sebelumnya, pihak Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Sumsel menyangkal, jika mereka telah melakukan kesalahan. Dokter Rizal Sanif, Ketua IDI Sumsel mengatakan, ketika tes berlangsung Ahmad Wazir Nofiadi dinyatakan bersih. (asp)