Sedang Dibersihkan, SPBU di Bogor Terbakar
VIVA.co.id – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang terletak di Jalan Baru, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, hangus terbakar, Sabtu pagi, 12 Maret 2016.
Beruntung, kejadian itu tidak memakan korban jiwa, karena petugas SPBU belum melayani para pengendara.
Kapolsek Tanah Sareal, Kompol Wasino mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06.30 WIB. “Tadi pagi, saat petugas sedang siap-siap membersihkan SPBU. Diduga karena hubungan pendek arus listrik. Petugas sedang memasang mesin Pertalite, kemudian air menyala dari bawah," jelasnya.
Beruntung, petugas pemadam kebakaran dari Kota Bogor berhasil memadamkan si jago merah. Kobaran api hanya sempat menyala selama kurang lebih 30 menit saja.
Akibat kebakaran ini, lalulintas di Jalan Baru macet. Banyak pengguna jalan yang penasaran dengan peristiwa tersebut, dan memilih untuk melambatkan kendaraannya agar bisa melihat-lihat lokasi kebakaran. (ase)