Jelang Libur Nyepi, Ratusan Miras Dirazia di Bantul

Polisi menyita miras
Sumber :
  • VIVA.co.id/Daru Waskita

VIVA.co.id - Jelang libur perayaan Nyepi 2016, Polres Bantul, Yogyakarta menggencarkan operasi penyakit masyarakat di tempat lokalisasi di Pantai Samas, Selasa 8 Maret 2016 malam.

Menanti Pintu Gerbang Dunia di Kulonprogo
 
Operasi pekat yang dipimpin langsung oleh Kasubnit Dalmas 1 Polres Bantul, Ipda Agung Pamungkas berhasil mengamankan ratusan botol miras dari dua pedagang miras di kawasan Pantai Samas.
Lagi, Calon Penumpang Pesawat Ngaku Bawa Bom
 
"Operasi kami mulai pukul 20.30 WIB mendapatkan ratusan botol miras dari dua pedagang di Pantai Samas," katanya.
Yogya Bakal Punya Stasiun Kereta Api Bertaraf Internasional
 
Dua pedagang yang terjaring razia miras yaitu M (40) warga asal Dusun Cangkrep Kidul RT. 01, Cangkrep Kidul, Purworejo, Jawa Tengah dengan barang bukti berupa 32 botol anggur merah, 12 botol anggur kolesom, 205 bir bintang, 24 vodka, 48 whisky, dan 95 prost beer.
 
Sementara itu, dari pedagang miras bernama R (47) warga asal Ngasem RT 28 Ngasem, Batealit, Jepara, Jawa Tengah berhasil mengamankan tiga botol anggur kolesom.
 
"Semua barang bukti kami amankan ke markas komando Polres Bantul," ujarnya.
 
Kedua penjual miras tersebut akan dijerat dengan perda penjualan minuman keras. "Penjual akan kami proses dan segera disidangkan di PN (Pengadilan Negeri) Bantul," ungkapnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya