Lagi, Satu Korban Kapal Rafelia 2 Ditemukan
Sabtu, 5 Maret 2016 - 14:35 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
VIVA.co.id
- Petugas gabungan hari ini berhasil menemukan satu lagi jasad korban kapal Rafelia 2, yang kandas di Selat Bali Jumat kemarin.
Kepala Badan SAR Nasional Bambang Soelistyo mengonfirmasi, satu jasad itu ditemukan di dalam kapal naas tersebut. "Sudah kami temukan satu korban lagi. Sekitar pukul 12.55 WITA," ujarnya kepada VIVA.co.id , Sabtu, 5 Maret 2016.
Baca Juga :
Jenazah Nahkoda KMP Rafelia Akhirnya Ditemukan
Kepala Badan SAR Nasional Bambang Soelistyo mengonfirmasi, satu jasad itu ditemukan di dalam kapal naas tersebut. "Sudah kami temukan satu korban lagi. Sekitar pukul 12.55 WITA," ujarnya kepada VIVA.co.id , Sabtu, 5 Maret 2016.
Saat ditemukan, posisi korban berada di dalam kapal yang tenggelam itu. Petugas gabungan yang terdiri dari Polisi Air dan Udara (Polairud) dan Basarnas melakukan penyelaman ke bangkai kapal sedalam 15 meter.
"Posisi korban masih di dalam kapal. Korban kami identifikasi sebagai sopir truk. Jadi, praktis tinggal 1 dari 5 korban lagi yang masih kami cari," ujarnya.
Sebelumnya, sekitar pukul 12.30 WITA petugas berhasil menemukan tiga jasad yakni Chip Kapal, seorang ibu dan anak. Ibu dan anak tersebut dikabarkan masih berpelukan saat ditemukan petugas. (ren)
Halaman Selanjutnya
Saat ditemukan, posisi korban berada di dalam kapal yang tenggelam itu. Petugas gabungan yang terdiri dari Polisi Air dan Udara (Polairud) dan Basarnas melakukan penyelaman ke bangkai kapal sedalam 15 meter.