8 Tahun Hadir, tvOne Mendunia

Jelang Penghargaan Achmad Bakrie (PAB) XII 2014 Untuk Negeri
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – Stasiun televisi tvOne menggelar media gathering di EpiWalk Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 23 Februari 2016, dalam rangka ulang tahun yang ke-8. Ulang tahun media itu tepatnya pada 14 Februari 2016.

Film Spesial Arie Hanggara Tayang di tvOne 26 Desember 2021

"Tujuan (gathering) adalah satu, tak kenal maka tak sayang. Karena kita belum kenal sama teman-teman sekalian, mari di sini untuk menjalin silaturahmi," kata Chief Excecutive Officer tvOne, Anindra Ardiansyah Bakrie.

Ardi menjelaskan, tvOne selalu mendapat rating tertinggi sejak pertama kali berdiri. Hal itu karena stasiun televisi ini bisa menyampaikan berita mendalam dengan cara yang lebih ringan.

Pendapatan VIVA Tumbuh Jadi Rp920,3 Miliar pada Semester I-2021

"Sebelum kami hadir, berita yang disampaikan itu terlalu berat, bagaimana kami menyampaikan dengan cara-cara yang lebih light. Motto kami, memang beda," ujarnya.

Reputasi tvOne sudah dikenal dunia secara luas. Hal itu terbukti dari banyaknya media luar yang mengambil footage yang dimiliki tvOne.

ANTV & tvOne Hadirkan Sentra Vaksin Anak Usia 6-11 Tahun

"tvOne dengan segala kekurangannya menjadi rujukan media-media luar," kata Ardi.

Film Para Perintis Kemerdekaan

Film Spesial Para Perintis Kemerdekaan Tayang Akhir Pekan di tvOne

Film Para Perintis Kemerdekaan yang disutradarai oleh Asrul Sani dinominasikan sebagai film terbaik dalam Festival Film Indonesia pada tahun 1980.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2022