Menko Puan Resmikan 10 Jembatan Gantung di Lebak

Menko PMK Puan Maharani meresmikan jembatan gantung di Lebak, Banten, Rabu (17/2/2016).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

VIVA.co.id - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia Dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani meresmikan sepuluh jembatan gantung di Kabupaten Lebak, Banten, Rabu, 17 Februari 2016.

Sistem 'Full Day School' Dinilai Cocok Hanya untuk SMA

Puan mengatakan, pembangunan sepuluh jembatan itu merupakan wujud nyata pemerintah mendukung anak sekolah dalam‎ mengejar pendidikan. Menurut dia, saat ini anak sekolah bisa berangkat ke sekolah tanpa harus melewati jembatan dengan susah payah.

"Dengan 10 jembatan ini sebagai wujud nyata pemerintah memenuhi harapan masyarakat untuk meraih pendidikan. Anak-anak yang mau sekolah harus melewati jembatan gantung dengan susah. Jembatan Indiana Jones kata Bu Bupati Lebak tadi," ujarnya.
Ia berharap, dengan jembatan ini ada akses luas. Anak pergi ke sekolah tanpa susah untuk sampai ke sekolah. Dia menitipkan kepada bupati dan gubernur agar menjaga dan merawat 10 jembatan ini sehingga bermanfaat untuk masyarakat Lebak dan Banten. "Dengan adanya jembatan ini diharapkan ‎pendidikan bisa diperoleh tanpa melewati sungai atau kali di Lebak,"‎ ujarnya menambahkan.

Mendikbud Anteng Kena 'Bully' Soal Full Day School

Dengan danya infrastruktur baru itu, Puan berharap, aktivitas masyarakat dalam kegiatan ekonomi, pendidikan, kekeluargaan, dan kegiatan sosial budaya lainnya akan berjalan dengan baik.

Ia menjelaskan, sepuluh jembatan gantung itu dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dari dana APBN 2015. Menurutnya, pemerintah terus menggenjot pembangunan infrastruktur, yang selain oleh pusat, ada juga pembangunan infrastruktur yang dapat dikerjakan oleh Pemerintah Desa.

"Pemerintah Jokowi-Jusuf Kalla telah mengalokasikan anggaran untuk Pembangunan Desa melalui Dana Desa. Alokasi anggaran Dana Desa dari tahun ke tahun akan terus meningkat. Pada tahun 2015 dialokasikan sebesar Rp20,1 triliyun pada tahun 2016, alokasi anggaran Dana Desa meningkat menjadi Rp47 triliyun."

Gubernur Banten Rano Karno mengapresiasi pembangunan jembatan gantung di wilayah Lebak. Dia mengatakan, sebenarnya wilayahnya membutuhkan lebih dari ratusan jembatan gantung. Namun, dia menyadari memang perlu kerja sama antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dalam merealisasikan hal tersebut di masa mendatang.

"Pemda Banten mengucapkan terimakasih atas adanya 10 jembatan baru ini. Jembatan ini akan menjadi pengubung antardesa di Lebak, dan dengan desa yang ada di wilayah Serang. Akan ada pengembangan dengan adanya jembatan ini. Semoga ekonomi juga semakin berkembang cepat," ucap Rano.

Usai meresmikan jembatan, Puan bersama rombongan mencoba jembatan gantung yang terletak di Desa Sukamekarsari, Kecamatan Karanganyar yang terhubung dengan Desa Bojong Apus, Kabupaten Lebak.

Puan juga menyempatkan diri berdialog dengan sejumlah anak sekolah dan sejumlah guru, serta tokoh masyarakat setempat. Puan meminta anak-anak untuk semakin semangat berangkat ke sekolah dengan adanya jembatan gantung itu. Puan juga menyempatkan diri berfoto bersama dengan para murid yang berdesak-desakan ingin menyalaminya.

Trik Agar Lolos Beasiswa Chevening ke Inggris

Hadir dalam peresmian itu antara lain Menteri PU Basuki Hadimuljono, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Susana Yembise, Anggota Badan Pemeriksa Keuangan Rizal Djalil, Gubernur Banten, Rano Karno dan Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya.

(mus)

kids school

Agar Hari Pertama Anak Masuk TK Berjalan Lancar

Berkenalan lebih dahulu dengan kawannya

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016