Polisi Pastikan Ada Ancaman Bom di Bekasi

Tim Gegana sisir area perumahan Grand Galaxi.
Sumber :
VIVA.co.id
- Adanya ancaman bom yang terjadi di Kawasan Perumahan Grand Galaxy City, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jumat 15 Januari 2016, malam tadi, dibenarkan pihak Kepolisian Polresta Bekasi.

Hal ini diungkapkan Kapolsek Bekasi Kota, Kompol Agung Budi Laksono, saat mempimpin anggota gabungan dari pihak kepolisian dan TNI yang menggelar razia dini hari tadi. 

"Razia ini sebagai antisipasi ancaman bom yang diterima pihak perumahan yang menerima telepon dari seorang pria tak dikenal sekitar pukul 20.20 wib," jelasnya, Sabtu 16 Januari 2016.

Namun, dia mengaku belum bisa memastikan kebenarannya karena masih dalam proses penyelidikan. 
Kondisi Polisi yang Jadi Korban Lemparan Bom Pagi Tadi

"Masih dicek, termasuk penelepon yang memberikan ancaman juga dalam penyelidikan," katanya.
Bom Bunuh Diri Meledak di Pesawat, Beruntung Bisa Mendarat

Seperti diketahui, Tim Gegana Mabes Polri juga telah melakukan penyisiran di areal perumahan termasuk  Mal Grand Galaxi Park. (asp)
Sebuah SD di DIY Mendapat Ancaman Bom
Wakil Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Rofi Munawar

Bom Madinah, Mengusik Ketenangan Umat Beragama

Teror terhadap pusat kegiatan umat Islam sangat berdampak buruk.

img_title
VIVA.co.id
5 Juli 2016