Pesan Raja-raja Nusantara Kepada Paku Alam X

Prosesi pelantikan Paku Alam X beberapa waktu lalu
Sumber :
  • VIVA.co.id/Daru Waskita

VIVA.co.id - Sejumlah Raja dan Sultan Kerajaan-kerajaan Nusantara hadir menyaksikan Jumenengan Dalem KGPAA Sri Paduka Paku Alam X di Bangsal Sewotama, Puro Pakualaman, Yogyakarta, Kamis, 7 Januari 2015.

Polda Yogya Bantah Tangkap Menantu Sultan Terkait Narkoba

Para Raja dan Sultan beharap semoga KGPAA Sri Paduka Paku Alam X bisa menjaga tradisi yang diwariskan para leluhurnya.

Seperti yang diutarakan Kasepuhan Cirebon, Sultan Sepuh ke-14 menilai, bahwa Puro Pakualaman merupakan salah satu kerajaan yang masih terus eksis sampai saat ini. Untuk itu, hendaknya Paku Alam X bisa benar-benar menjadi pengemban kebudayaan.

Oleh karena itu, pihaknya sangat mengapresiasi Pakualaman yang sampai saat ini masih terus eksis sebagai sebuah kerajaan. Bahkan, keberadaan Pakualaman sekarang ini makin eksis dan megah.

"Pesan kami, semoga Paku Alam X bisa tetap menjaga tradisi yang diwariskan para leluhur sejak zaman dahulu," ujar Sultan Sepuh Ke 14 kepada wartawan disela-sela Jumenengan Dalem KGPAA Sri Paduka Paku Alam X di Bangsal Sewotama, Puro Pakualaman.

Menurut Sultan Sepuh, Keraton dan Puro Pakualaman sebagai kerajaan yang masih eksis dan diakui negara dapat membantu pemeliharaan kebudayaan kerajaan lainnya di Nusantara.

"Saya usul saja semoga Keraton dan Pakualaman bisa membantu pemeliharaan kebudayaan Keraton lain, karena inilah cikal bakal budaya Indonesia,"katanya.

Sementara itu, Agung Harya Mataram, perwakilan Puri Agung Karangasem Bali menilai ada kesamaan karakteristik antara Yogyakarta dan Bali. Sisi kebudayaan yang kuat diharapkan dapat menjadi potensi untuk penarik pariwisata.

Oleh karena itu, ia berharap jangan sampai pariwisata mengalahkan budaya, tapi budaya yang harusnya menjadi daya tarik bagi pariwisata.

"Kami melihat hal tersebut di Yogyakarta dan semoga Paku Alam X bisa menjalankan kepemimpinannya dengan sebaik mungkin," pesan dia.