Wagub Bali Usul Pengganti Lapas Kerobokan Dikelilingi Buaya

Kerusuhan di Lembaga Pemasyarakatan Kerobokan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Bobby Andalan (Bali)

VIVA.co.id - Pemerintah Provinsi Bali menyambut baik rencana relokasi Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kerobokan, Denpasar. Wakil Gubernur Bali, I Ketut Sudikerta mendukung relokasi Lapas Kerobokan ke daerah yang dianggap lebih representatif.

"Kita dukung relokasi lapas. Wilayahnya (di Lapas Kerobokan) sudah tidak representatif. Di sana crowded (penuh sesak) dengan transportasinya, crowded dengan kehidupan masyarakat di sana," kata Sudikerta di Denpasar, Kamis 7 Januari 2016.

Dua Pelajar di Depok Ujian Nasional di Lapas

Tak hanya sekadar mendukung, Sudikerta mengaku Pemprov Bali telah menyiapkan lahan yang berada di kawasan Suwung, Denpasar. "Kita sudah menyiapkan lokasi. Kita punya tanah seluas 32 hektare di Suwung. Silakan dibangun di sana. Silakan ambil 10 hektare," kata Sudikerta.

Sudikerta mengusulkan, lapas baru relokasi Lapas Kerobokan di sekelilingnya dibangun sungai buatan. Di dalam sungai itu, akan dipelihara buaya.

"Nanti lapas itu dikelilingi oleh sungai. Dikasih buaya di kiri-kanan sungai yang mengelilingi lapas baru itu. Napinya kabur, lompat, jatuh ke sungai dimakan buaya," katanya sambil terkekeh.

"Itu saran saya. Yang membidangi itu dari Kemenkumham setuju, atau tidak. Di Suwung itu bagus, apalagi dibuatkan sungai yang mengelilinginya diisi buaya," tambah dia.

Aneka Narkoba hingga Buku Tafsir Mimpi Ada di Lapas Binjai

Sebelumnya, Pelaksana Harian (Plh) Kepala Lapas Kelas IIA Kerobokan Denpasar, Kusbiantoro, memaparkan rencana Kementerian Hukum dan HAM untuk merelokasi Lapas Kerobokan, Bali.

Relokasi itu dilakukan lantaran kondisi yang dianggap tak lagi layak. Ketidaklayakan kondisi lapas terbesar di Bali itu merupakan imbas dari kelebihan kapasitas penghuni lapas. "Yang mestinya diisi 2 orang jadi 16 orang. Itu tidak layak lagi," kata Kusbiantoro di sela rapat koordinasi di DPRD Bali, Senin, 4 Januari 2016.

Kendati begitu, Kusbiantoro mengaku belum mengetahui di mana nantinya lokasi relokasi Lapas Kerobokan.

Ini Identitas 5 Tahanan yang Terbakar di Rutan Bengkulu

"Namanya risalah itu dimiliki oleh pihak ketiga. Tanah beserta isinya diambil. Kita ditanggungkan di tempat yang lebih representatif. Tetapi, saya tidak tahu kapan. Kantor wilayah yang akan mengurus itu," papar dia. (asp)

Ilustrasi napi di penjara.

Bongkar Kasus Narkoba di Lapas Pakai Alat Deteksi Sinyal HP

Anjing pelacak juga disiapkan untuk bantu bongkar kasus narkoba.

img_title
VIVA.co.id
5 April 2016