Dua Orang Tewas Terseret Ombak di Pantai Garut
Sabtu, 2 Januari 2016 - 21:43 WIB
Sumber :
- VIVA.co.id/Diki Hidayat
VIVA.co.id
- Dua warga yang tengah berlibur di Pantai Karang Bobos Santolo, Kecamatan Cikelat, Kabupaten Garut, Jawa Barat tewas terseret ombak. Jasad keduanya berhasil ditemukan.
"Kedua korban mengalami kecelakaan pada Jumat, 1 Januari 2016," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jawa Barat, Komisaris Besar Polisi Sulistyo Pudjo Hartono, dalam keterangan yang diterima
VIVA.co.id
, Sabtu, 2 Januari 2016, di Jakarta.
Sulistyo menuturkan, kedua korban sudah diketahui identitasnya, yaitu Hadi Firmansyah (22 tahun), seorang wiraswasta, yang beralamat di Kampung Haurngambang RT02/07, Desa Batujajar Timur, Kabupaten Bandung. Dan korban kedua ialah Sandi (9 tahun) seorang pelajar, alamat Kampung Situaksan RT05/01 Desa Babakan, Kecamatan Babakan, Bandung.
Menurut dia, begitu jasad kedua korban ditemukan langsung dievakuasi oleh petugas pos pengamanan (pospam), Satuan Polisi Air (Satpolair), dan Badan SAR Nasional (Basarnas) serta langsung dibawa ke Pukesmas Cikelet, Garut, Jawa Barat, guna dilakukan pemeriksaan secara medis.
"Korban sudah meninggal dunia dengan kondisi berbeda. Jasad keduanya sudah diserahkan kepada keluarga," Sulistyo menerangkan.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Menurut dia, begitu jasad kedua korban ditemukan langsung dievakuasi oleh petugas pos pengamanan (pospam), Satuan Polisi Air (Satpolair), dan Badan SAR Nasional (Basarnas) serta langsung dibawa ke Pukesmas Cikelet, Garut, Jawa Barat, guna dilakukan pemeriksaan secara medis.