Waspada Longsor, Banjir dan Puting Beliung di Awal 2016
- ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
VIVA.co.id - Badan nasional Penanggulangan bencana (BNPB) mencatat sejumlah wilayah di Indonesia akan didera bencana banjir, longsor dan puting beliung pada awal tahun 2016. Bencana hidrometeorologi tersebut diprediksi akan terjadi hingga Februari 2016.
"BNPB dan BMKG juga memprediksi kemungkinan adanya fenomena La Nina yang menguat di pertengahan 2016," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Jumat, 18 Desember 2015.
Baca juga:
Meski begitu analisis BNPB menemukan akan ada penurunan intensitas kebakaran hutan dan lahan di 2016. Sementara untuk kekeringan diprediksi akan berlangsung pada September-Oktober 2016.
"Pemerintah akan berupaya mengurangi indikasi kebakaran hutan dan lahan secara signifikan agar tidak berdampak pada lingkungan," katanya.